Arahpublik.com - Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, mengajak para ibu memenangkan Ganjar Pranowo sebagai presiden di Pilpres 2024.
Sebab kata Megawati, jika jadi Presiden di 2024, Ganjar akan menolong para ibu dari sisi hukum jika mendapatkan kekerasan.
Hal tersebut Megawati sampaikan dalam orasinya dalam sebuah acara bertajuk “Temu Kebangsaan” yang dihadirinya bersama Ganjar Pranowo.
Baca Juga: Aturan Baru! Mulai 1 September 2023, Biaya Pasien Covid-19 Ditanggung Sendiri atau Melalui JKN
Acara tersebut, dirangkaikan dengan deklarasi dukungan kepada Ganjar oleh para akdemisi di Yogyakarta dan sekitarnya.
Kegiatan berlangsung di Pendopo Agung Ambarrukmo, Yogyakarta, Selasa (22/8/2023).
“Ibu-ibu ayok menangin Pak Ganjar,” ucap Megawati, disambut riuh tepuk tangan dari peserta acara.
Baca Juga: Kemenkes: Mulai 2024, Vaksinasi Covid-19 Ada yang Gratis dan Berbayar
“Karena pasti ibu-ibu ditolong dari sisi hukum,” sambung Megawati, dikutip dari laman PDIP, Selasa (22/8/2023).
Awalnya, Megawati bercerita soal betapa pentingnya peran ibu dalam memastikan anak yang sehat, dengan diberi makanan bergizi dan pendidikan yang baik.
Jika Presiden Jokowi, menyebut Indonesia harus memaksimalkan bonus demografi, maka peran perempuan sangat penting, utamanya dalam mengatasi stunting.
Baca Juga: Anies dan Prabowo Siap Debat Terbuka di UI, BEM: Pak Ganjar Belum Siap?
Namun, menurut Megawati, dinamika hidup perempuan sangat beragam.
Ia pun bercerita bagaimana dirinya sebagai ketua umum parpol terbesar, juga terkadang harus berperan sebagai konsultan pernikahan.
Megawati mengatakan, diirnya kerap menerima perempuan lain datang dengan menangis, dan mengadukan bahwa suami berselingkuh.
Artikel Terkait
Riset Partai Gelora: Capres Prabowo Subianto Lebih Peduli Ketimbang Ganjar dan Anies soal Hankam
Respons Santai Ganjar Pranowo Usai Golkar dan PAN Dukung Prabowo Subianto: Itu Biasa Saja!
PAN-Golkar Dukung Capres Prabowo, Ganjarian Spartan: Skenario Mengeroyok Ganjar Pranowo!
Ganjar dan Gus Yasin Pamit di HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, Haturkan Maaf dan Terima Kasih ke Warga Jateng
Ganjar Luruskan Sejarah Hari Lahir Jateng, dari Semula Tanggal 15 Agustus 1950 Menjadi 19 Agustus 1945
Ganjar dan Gus Yasin Pamit Diantarkan Lantunan Selawat di Mumbai Van Java Brebes
PPP Diminta Berjuang agar Sandiaga Uno Jadi Cawapres Ganjar di Pilpres 2024
BEM UI Tantang Capres 2024, Netizen: Infokan Tanggalnya, Ya!
Anies dan Prabowo Siap Debat Terbuka di UI, BEM: Pak Ganjar Belum Siap?
Sempat Viral Disebut Halal, MUI: Produk ‘Wine’ Nabidz Haram!
Kemenkes: Mulai 2024, Vaksinasi Covid-19 Ada yang Gratis dan Berbayar
Aturan Baru! Mulai 1 September 2023, Biaya Pasien Covid-19 Ditanggung Sendiri atau Melalui JKN