• Jumat, 22 November 2024

Wacana Duet Ganjar-Anies Mencuat, Sandiaga Uno: PPP Belum Koordinasi dengan PDIP

- Kamis, 24 Agustus 2023 | 11:49 WIB
Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno mengomentari wacana duet Ganjar-Anies di Pilpres 2024. (FOTO: Instagram @sandiuno)
Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno mengomentari wacana duet Ganjar-Anies di Pilpres 2024. (FOTO: Instagram @sandiuno)

, turut mengomentari soal wacana duet Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan di Pilpres 2024.

Menurut Sandiaga Uno, PPP akan berkoordinasi dengan PDIP terkait wacana Ganjar dan Anies bersatu sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024.

Namun, Sandiaga Uno memastikan, bahwa PPP belum ada koordinasi dengan PDIP terkait duet Ganjar – Anies.

Tanggapan itu ia sampaikan usai menghadiri FGD Relawan Sandinesia beserta pengurus DPW PPP Sulsel di Monumen Mandala Makassar, Sulsel.

Baca Juga: PKB Siapkan Opsi Lain Jika Cak Imin tak Jadi Cawapres Prabowo, Hengkang dari Koalisi?

“Mengenai hal itu, saya terus berkoordinasi, per hari ini belum ada koordinasi dengan PDI Perjuangan (PDIP)” ucap Sandiaga, kepada wartawan, Rabu (23/8/2023).

Ia mengatakan, saat ini PPP dan PDIP telah menjalin kerja sama politik untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres.

“Partai kami terikat dengan perjanjian politik (dengan PDIP)” ujar Sandi, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Upaya Pemerintah Berantas Judi Online dan Pinjol Ilegal yang Diakui Menkominfo tak Mudah

Kendati demikian, dia menyerahkan sepenuhnya kepada keputusan partai terkait wacana duet Ganjar dan Anies di Pilpres 2024.

“Kami juga akan menanyakan Arah dari Plt Ketum Mardiono bagaimana kami melangkah ke depan,” kata Sandi.

Ia pun menilai, wacana duet Ganjar dan Anies merupakan realita politik yang muncul jelang Pilpres 2024.

Baca Juga: Cara Mengatasi Judi Online yang Makin Menggila di Indonesia

“Tentunya, berita ini perlunya sikap kami yang bijaksana, PPP akan berkonsolidasi,” tegas Sandi.

PPP, kata dia, tetap fokus pada percepatan pembangunan, serta melanjutkan program pembangunan di masa depan.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X