• Jumat, 22 November 2024

Breaking News: Kereta Api Tabrak Mobil di Perlintasan KA Tanpa Palang di Banyuwangi

- Rabu, 30 Agustus 2023 | 22:43 WIB
Kecelakaan Kereta Api menabrak mobil di Banyuwangi, Rabu (30/8/2023). (Foto: Tangkap layar Twitter @sahabat_kereta)
Kecelakaan Kereta Api menabrak mobil di Banyuwangi, Rabu (30/8/2023). (Foto: Tangkap layar Twitter @sahabat_kereta)

Arahpublik.com — Kecelakaan Kereta Api (KA) terjadi kedua kali di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Kalipuro, Banyuwangi, Rabu (30/8/2023).

Berdasarkan video CCTV pada unggahan Twitter @sahabat_kereta, peristiwa tersebut terjadi pada pukul 10.03.

Pada kecelakaan kali ini, tampak KA 444 Pandanwangi rute Ketapang-Jember menabrak sebuah mobil Avanza silver.

Kecelakaan tersebut terjadi di perlintasan Kereta Api tanpa palang pintu yang terletak di Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi.

Diduga, mobil terus melaju tanpa memperhatikan adanya kereta api yang lewat lantaran tidak ada palang dan penjaga. Akibatnya, mobil tersebut tertabrak hingga terpental.

Baca Juga: Nama KKIR Diganti Koalisi Indonesia Maju, Politikus PKB: Semakin Tidak Jelas!

Dikutip dari berbagai sumber, mobil tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian belakang.

Namun, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Meski demikian, dua penumpang mobil mengalami luka serius. Kemudian, kduanya langsung dibawa ke rumah sakit.

Kecelakaan Sebelumnya

Kecelakaan Kereta Api menabrak mobil, Rabu (28/6/2023). (Foto: Tangkap layar Twitter @sahabat_kereta)

Sebelumnya, di lokasi yang sama, peristiwa serupa pernah terjadi pada 28 Juni 2023 lalu.

Pada waktu itu, KA 244 Sri Tanjung rute Ketapang-Lempuyangan menabrak mobil P1884WR berwarna putih.

Pada video CCTV Twitter @sahabat_kereta, kecelakaan pertama ini terjadi pada Rabu pukul 07.04 pagi.

Baca Juga: Waduh! Perselingkuhan ASN Tinggi, KASN Sebut Pelanggaran Kode Etik Bisa Kena Sanksi

Pada video tersebut, tampak mobil putih berhenti sebelum melewati rel kereta. Namun, mobil putih ini tidak sempat menghindari laju kereta yang kian mendekat.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Al-Afgani Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X