Arahpublik.com - Ketua Umum (Ketum) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia, Anis Matta membeberkan tiga poin yang ditawarkan Bakal Calon Presiden (Bacapres) Prabowo Subianto.
Ia menilai kepemimpinan Prabowo Subianto akan membawa Indonesia ke dalam babak sejarah baru.
Hal itu disampaikan Anis Matta dalam konferensi pers setelah pertemuan pimpinan partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Kamis (14/9/2023) malam.
Pada kesempatan ini, menurut Anis Matta, terdapat tiga hal yang ditekankan oleh Prabowo.
“Saya hanya ingin menambahkan tiga kata setelah mendengarkan presentasi calon presiden kita Pak Prabowo,” katanya.
Baca Juga: Survei Sebut Elektabilitas Prabowo-Erick Thohir di Atas Anies-Cak Imin
Gagasan pertama yang disampaikan Prabowo merupakan agenda persatuan, memadukan pertumbuhan, dan keadilan sosial.
“Yang kedua, saya yakin betul bahwa agenda ini kalau dijalankan secara konsisten Insyaallah akan menjadikan Indonesia sebagai salah satu negara super power baru,” ujarnya.
Anis Matta meyakini kepemimpinan Prabowo akan mencetak sejarah baru. Karena itu, ia optimistis kemenangan Prabowo di Pilpres 2024 mendatang.
“Jadi poin yang ketiga adalah bahwa kepemimpinan Pak Prabowo, Insyaallah, tahun 2024 yang akan datang, akan menjadi babak sejarah baru bagi Indonesia,” tuturnya.
Baca Juga: Simulasi Survei SRMC, Ganjar-Ridwan Kamil Duduki Peringkat Tertinggi
Ketua Umum Partai Gelora ini menambahkan, pertemuan KIM merupakan pertemuan politik jalan tengah untuk persatuan Indonesia.
Anis Matta mengapresiasi langkah Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang telah memfalitasi pertemuan tersebut.
“Terima kasih, Pak Airlangga Hartarto dan rekan-rekan Partai Golkar yang telah menjadi tuan rumah pertemuan yang hangat malam ini. Semoga Allah meridhoi perjuangan kita mewujudkan Indonesia sebagai superpower baru bersama Pak Prabowo Subianto,” tandas Anis Matta.
Artikel Terkait
Partai Gelora Dukung Prabowo Subianto Capres 2024, Anis Matta: Deklarasi dalam Waktu Dekat!
Alasan Partai Gelora Dukung Prabowo Subianto Capres 2024, Anis Matta Sebut Satu Ideologi
Lusa, Partai Gelora Deklarasi Dukungan, Anis Matta: Prabowo Adalah ‘Man of The Moment’ di Pemilu 2024
Melihat Prabowo dan Ganjar Salam Komando di Depan Jokowi, Gibran: Adem
Partai Gelora Resmi Dukung Prabowo sebagai Capres di Pilpres 2024
Ketum Gelora Anis Matta: Prabowo Pemimpin yang Kuat dan Rendah Hati
Deretan Pantun Bakal Capres Prabowo di Deklarasi Dukungan Partai Gelora
Bertemu Prabowo, Yenny Wahid: Pemimpin ke Depan Harus Mengerti Geopolitik
Dukung Prabowo, Yenny Wahid Ceritakan Kedekatan Keluarganya, Sampai Dapet Jodoh
Alasan Yenny Wahid Pilih Prabowo, Cocok untuk Pemimpin Indonesia ke Depan
Survei SMRC: Anies-Cak Imin 16,5 Persen, Prabowo-Erick 31,7 Persen, Ganjar-Ridwan 35,4 Persen
Survei Sebut Elektabilitas Prabowo-Erick Thohir di Atas Anies-Cak Imin