Arahpublik.com - Kebakaran besar terjadi di Kawasan Kuliner Pasar Lama Tangerang, Sabtu (23/9/2023) malam.
Si jago merah melahap salah satu bangunan di kawasan pasar tersebut.
Berdasarkan informasi pengunjung, kebakaran berlangsung sekitar pukul 21.00 WIB.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Cerita: Ekonomi Keluarga Saya Engga Bagus, Pernah Engga Bisa Bayar Kuliah
Peristiwa itu membuat para pedagang dan pengunjung panik. Sehingga, mereka buru-buru diungsikan ke tempat yang aman.
Kejadian tersebut pun menyebabkan kemacetan di jalanan di Kawasan Pasar Lama.
Hingga berita ini diunggah, belum ada informasi terkait penyebab kebakaran ini terjadi.
Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Tol Bawen, 3 Korban Meninggal Dunia dan 9 Luka Ringan
Namun, dugaan awal, kebakaran ini dipicu oleh korsleting listrik.
Sejumlah petugas dari Pemadam Kebakaran (Damkar) pun diturunkan untuk memadamkan api yang kian membesar ini.
Beberapa akun di media sosial pun turut menginformasikan peristiwa ini. Salah satunya Instagram @abouttng.
Baca Juga: Ditanya Soal Pembenahan Kualitas Pendidikan, Ganjar Pranowo Beberkan Pengalaman di Jawa Tengah
"Terjadi kebakaran besar salah satu bangunan di Kawasan Kuliner Pasar Lama, Sabtu (23/9/2023) malam. Saat ini sudah dalam proses pemadaman namun belum ada informasi penyebab kebakaran tersebut," tulis akun @abouttng.***
Baca Juga: Kecelakaan Maut Terjadi di Exit Tol Bawen, Diduga Truk Alami Rem Blong Tabrak 4 Mobil dan 9 Motor
Artikel Terkait
Breaking News, Kebakaran Halte Transjakarta Tendean Akibat Korsleting Listrik
Pelabuhan Kota Tegal Kebakaran Hebat, Kerugian Capai Rp150 Miliar