• Senin, 25 November 2024

Wacana Duet Prabowo-Ganjar Mencuat, Begini Tanggapan Megawati

- Senin, 2 Oktober 2023 | 17:38 WIB
Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri meresmikan Kebun Raya Mangrove Surabaya. (Foto: Dok. Instagram @presidenmegawati)
Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri meresmikan Kebun Raya Mangrove Surabaya. (Foto: Dok. Instagram @presidenmegawati)

Arahpublik.com – Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri mengaku heran soal wacana duet Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Hal itu ia ungkapkan saat menutup Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDI-P di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023).

Seperti diketahui, Ganjar diisukan menjadi Bakal Calon Wakil Preside (Bacawapres) mendampingi Bakal Calon Presiden (Bacapres) Prabowo Subianto.

Baca Juga: KBPP Polri Deklarasi Dukungan, Ganjar: Kita Mewarisi Spirit Kejuangan Orang Tua Kita

Padahal, Ganjar Pranowo berstatus sebagai Bacapres dari PDIP sebagai kompetitor Prabowo.

"Saya sendiri sampai bingung loh, di media tiba-tiba dibilang, 'Iya, sudah ada persetujuan. Nanti, Pak Prabowo jadi presidennya, Pak Ganjar jadi wakil presidennya,'" ujarnya.

Presiden kelima Indonesia itu mengaku tidak pernah diajak bicara untuk menduetkan Ganjar dan Prabowo di Pilpres 2024.

"Aku terus di rumah melongo. Ini yang ngomong siapa ya? Lho, aku Ketua Umum-nya kok malah enggak ngerti. Coba. Wes, tidak usah didengarkan," katanya.

Baca Juga: Miliki Status Sebagai Anak Polisi, Ganjar Pranowo Dapat Dukungan dari KBPP Polri

Megawati menegaskan, wacana duet antara Ganjar dan Prabowo ini terkesan dipaksakan. Sebab, masing-masing keduanya sudah memiliki pasangan.

"Kalau ada cewek cakep, ada laki ganteng, terus mau digatuk-gatukkan (dicocok-cocokkan) begitu? Padahal, yang perempuan sudah punya pacar, yang laki sudah punya pacar, hayo mau apa enggak?" ucapnya.

Ia menyayangkan opini yang digiring oleh beberapa media itu.

"Loh, kok enak banget gitu loh digatuk-gatukkan (dicocok-cocokkan)," tuturnya.

Baca Juga: Didukung KBPP Polri Jadi Presiden, Ganjar Cerita Kondisi Dulu Sebagai Anak Brimob

Capres-Cawapres PDIP

Megawati mengatakan dirinya memiliki hak dalam menentukan Cawapres pendamping Ganjar. Namun, dirinya tidak akan menyampaikan hal itu kepada orang lain sebelum pengumuman resmi.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Al-Afgani Hidayat

Sumber: YouTube PDIP

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X