Arahpublik.com - Calon Presiden (Capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto memberi kesan mendalam bagi sejumlah pedagang bakso yang menghadiri acara 'Curcol Tukang Bakso bersama Prabowo'.
Kegiatan tersebut diselenggarakan di Bandar Djakarta Bekasi, Senin (22/1/2024)
Pariyono (34), salah satu pedangang bakso yang hadir, mengaku terinspirasi dengan pernyataan yang dikatakan Prabowo selama menyapa ratusan pedagang bakso, mie ayam, dan UMKM se-Bekasi.
Prabowo telah membuatnya lebih bersemangat dan percaya diri untuk mencapai hidup yang lebih baik.
"Pak Bowo menurut saya menginspirasi para pedagang, jadi biar para pedagang, UMKM tidak dipandang sebelah mata," ujarnya.
Ia berharap nasib para pedagang kecil menjadi perhatian Prabowo-Gibran bila mendapat mandat memimpin negara.
Bahkan, Pariyono meyakini program yang disampaikan Prabowo, khususnya pemenuhan gizi anak, akan membawa keadilan bagi rakyat kecil seperti dirinya.
"Saya sangat setuju, sangat mendukung karena untuk kemajuan rakyat juga," katanya.
Baca Juga: Kunjungi Sri Sultan HB X, Prabowo: Saya Dapat Banyak Wejangan Soal Masa Depan dan Teknologi
Sebab, program tersebut dapat dirasakan bagi seluruh kalangan masyarakat.
"Karena nggak hanya untuk kalangan yang mampu, jadi bisa merata, jadi orang-orang UMKM, kalangan bawah juga bisa punya anak yang berpendidikan tinggi," tutur Pariyono.
Senada, menurut Sri Subekti (45), pedagang bakso asal Perumnas 1, program pemenuhan gizi anak dengan memberikan susu dan makan siang gratis akan meringankan beban ibu rumah tangga.
"Karena, maaf ya, buat ekonomi ibu-ibu yang susah, kalau dikasih kan alhamdulillah banget," katanya.
Artikel Terkait
Memekikkan Teriakan Perang Khas Dayak, Prabowo Ceritakan Pengalaman Bersama Warga Dayak
Berharap Anak Masyarakat Dayak Dapat Pendidikan Layak, Prabowo Berencana Bangun SMA Taruna di Kalimantan
Petani Sebagai Ujung Tombak, Budisatrio Paparkan Langkah Prabowo-Gibran tingkatkan Kesejahteraan Petani
Ajak Jaga Kerukunan, Prabowo Larang Masyarakat Indonesia Saling Menjelekkan Satu Sama Lain
Bersyukur Atas Karunia Allah, Prabowo Bertekad Dedikasikan Hidup untuk Kepentingan Rakyat
Tegas, Mimpi Prabowo Subianto Buat Perut Masyarakat Indonesia Kenyang Berkelanjutan
Sapa Ribuan Masyarakat di Majalengka, Prabowo: Demokrasi Artinya Rakyat yang Berkuasa
Prabowo Tegaskan Akan Lanjutkan Program Jokowi Jaga Kekayaan Indonesia untuk Rakyat
Kunjungi Sri Sultan HB X, Prabowo: Saya Dapat Banyak Wejangan Soal Masa Depan dan Teknologi
Miliki Visi Misi Teruskan Program Jokowi, Prabowo-Gibran Didukung Komunitas Orang Papua di Yogyakarta