Arahpublik.com - Peserta kampanye akbar bersama Pasangan Calon (Paslon) Anies-Muhaimin (AMIN) bakal membeludak.
Sebab, sangkin banyak peminatnya, para pendaftar harus mengantre hingga berjam-jam untuk mendapat antrean virtual yang dibuka sejak pukul 11:11 WIB, Rabu (7/2/2024).
Hal itu diungkapkan sejumlah orang yang terpaksa antre untuk mendapatkan war tiket Kumpul Akbar Ber1 Berani Berubah.
Acara itu bakal diselenggarakan di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara mulai pukul 07.00-12.00 WIB, Sabtu (10/2/2024) mendatang.
Baca Juga: Tak Terpengaruh Putusan DKPP Terhadap KPU, Partai Golkar Komitmen Tetap Dukung Prabowo-Gibran
Tiket tersebut bisa didapatkan melalui tautan di laman: goers.co/kumpulakbar.
Tampak banyak antusiasme rakyat yang ingin turut hadir dan mendukung pasangan AMIN pada hari terakhir kampanye itu.
Akibatnya, terjadi antrean virtual hingga berjam-jam pada laman pendaftaran Kumpul Akbar Ber1 Berani Berubah di goers.co/kumpulakbar.
“Saya sudah standby jam 11.11. Dalam hitungan beberapa menit, waiting list sudah empat jam,” ucap salah seorang warga Jakarta yang ingin menghadiri kampanye di JIS tersebut.
Komentar sesenada disampaikan Azvya melalui cuitannya di akun media sosial X @azvyae.
“Damnn #AniesTicketWar is lit wkwkwkw. Orang-orang war ticket konser, ini war ticket kampanye wokwowk,” kata Azvya.
Di laman goers.co/kumpulakbar sendiri muncul pesan untuk mengantre hingga beberapa jam pada kebanyakan pendaftar.
“You are now in line. Thank you for your patience. Your estimated wait time is more than 4 hours. We are experiencing a high volume of traffic and using a virtual queue to limit the amount of users on the website at the same time (Anda sekarang berada dalam antrean. Terima kasih untuk kesabarannya. Perkiraan waktu tunggu Anda adalah lebih dari 4 jam. Kami mengalami volume trafik yang tinggi dan menggunakan antrean virtual untuk membatasi jumlah pengguna pada laman di saat yang sama,” bunyi pesan di laman goers.co/kumpulakbar yang dialami oleh sebagian besar pendaftar.
Artikel Terkait
Anies Bahas Lahan Prabowo di Debat Capres, TKN Prabowo-Gibran: Seperti Tidak Punya Adab
Soal Lahan 340 Ribu Hektar Milik Prabowo, Habiburokhman: Anies Seperti Tidak Punya Adab
Polda Jatim Ungkap Motif AWK Ancam Tembak Anies Baswedan: Spontan Saja
Polda Jatim Nilai Motif AWK Ancam Tembak Anies Spontanitas, Pelaku Terancam 4 Tahun Penjara dan Rp750 Juta
Tanggapi Isu Perubahan Ganjar dan Anies, Nusron: Mayoritas Masyarakat Inginkan Keberlanjutan
Soal Pencabutan Izin Desak Anies, Habiburokhman: Jangan Arogan dan Paksa Pakai Fasilitas TNI
Hasil Survei LSI di Sumbar: Prabowo-Gibran 49,8%, Anies-Imin 42,1%, Ganjar-Mahfud 4,3%
Anies Gunakan Bahasa Isyarat Saat Debat Terakhir, Netizen: Ini Baru Gimmick Keren
Soal Debat Capres Terakhir, Surya Paloh: Penampilan Anies Sangat Impresif, Sejak Awal Saya Miliki Keyakinan Penuh
Hasil Survei Poltracking Indonesia di Jatim: Prabowo-Gibran Capai 60,1%, Ganjar-Mahfud 17,2%, Anies-Muhaimin 14,9%