• Senin, 25 November 2024

Presiden Prancis Ucap Selamat Atas Keunggulan Prabowo di Pilpres 2024, Prabowo: Semoga Kita Terus Berhubungan Baik

- Sabtu, 9 Maret 2024 | 13:08 WIB
Prabowo Subianto menerima ucapan selamat dari Presiden Prancis, Emmanuel Macron. (Foto: Dok. Prabowo Subianto)
Prabowo Subianto menerima ucapan selamat dari Presiden Prancis, Emmanuel Macron. (Foto: Dok. Prabowo Subianto)

Arahpublik.com - Presiden Prancis, Emmanuel Macron menyampaikan ucapan selamat kepada Prabowo Subianto atas keunggulannya dalam perolehan suara sementara Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 itu mendapat ucapan selamat melalui sambungan telepon, Jumat (8/3/2024) kemarin.

"Oh, rekan saya, Pak Presiden. Saya ingin mengucapkan selamat atas hasil pemilu Anda yang luar biasa. Selamat,” kata Macron.

Baca Juga: Ibu yang Tega Bunuh Anak Ditetapkan Sebagai Tersangka, Polisi Sebut Pelaku Alami Gangguan Halusinasi

Prabowo pun mengucapkan terima kasih kepada orang nomor satu di Perancis tersebut.

"Terima kasih banyak, Yang Mulia. Terima kasih banyak, Bapak," jawab Prabowo dengan bahasa Prancis.

“C'est un grand honneur pour moi (Ini sebuah kehormatan besar bagi saya),” kata Prabowo dalam bahasa Prancis.

Baca Juga: Ngerasa Dapat Bisikan Gaib, Ibu di Bekasi Tega Bunuh Anaknya Dengan 20 Kali Tusukan

Prabowo juga mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh Macron selama ini kepadanya.

Prabowo berharap, hubungan baik maupun kerja sama antara Indonesia-Prancis akan terus terjalin dengan erat ke depannya.

Baca Juga: Tiket Kereta Api Tambahan Lebaran 2024 Dapat Dipesan Secara Online dan Offline, Intip Jadwalnya

"Sekali lagi saya ingin mengucapkan terima kasih banyak atas dukungan Anda, atas persahabatan Anda. Semoga kita akan terus berhubungan baik, bekerja sama dengan baik. Terima kasih," lanjut Prabowo.

"Terima kasih banyak, terima kasih Pak Prabowo," jawab Macron.***

Baca Juga: Menag Yaqut Imbau Umat Jaga Toleransi Menyikapi Perbedaan Penetapan 1 Ramadhan

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Al-Afgani Hidayat

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X