• Minggu, 8 September 2024

Puan Hingga Habiburokhman Tanggapi Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati: Bukan Hal Mustahil Dalam Waktu Dekat

- Sabtu, 30 Maret 2024 | 17:38 WIB
Momen Prabowo Subianto bersama Megawati Soekarnoputri. (Foto: Dok. Prabowo Subianto)
Momen Prabowo Subianto bersama Megawati Soekarnoputri. (Foto: Dok. Prabowo Subianto)

Arahpublik.com - Puan Maharani, Hasto Kristiyanto, dan Habiburokhman menanggapi wacana pertemuan antara Prabowo Subianto dan Ketua Umum (Ketum) PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Wacana pertemuan kedua tokoh politik itu semakin jelas berdasarkan respon dari sejumlah pihak.

Dikutip dari berbagai sumber, Ketua DPP PDIP, Puan Maharani mengakui kemungkinan adanya rekonsiliasi antara koalisi Ganjar-Mahfud dan koalisi Prabowo-Gibran.

Namun, ia hanya menjawab singkat ketika disinggung soal pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Juga: Berhasil Bekuk Sopir Taksi Todong dan Peras Wanita di Mobil, Polisi: Sudah Jadi Tersangka

“Insyaallah,” kata Puan di Gedung DPR RI, Kamis (28/3/2024).

Sementara itu, Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan, Megawati tak ada masalah untuk bertemu dengan Prabowo.

Akan tetapi, pertemuan kedua tokoh politik itu bisa dilakukan usai Mahkamah Konstitusi (MK) mengumumkan hasil sidang gugatan Perselisihan Hasil Pemillihan Umum (PHPU) yang sebelumnya diajukan oleh pihak Ganjar-Mahfud.

“Pertemuan antara ibu Mega dan Prabowo sangat dimungkinkan tetapi prinsip-prinsip dari PDI Perjuangan untuk terus memperjuangkan nilai-nilai demokrasi, kemudian perintah konstitusi dan agar tidak terjadi abuse of power penyalahgunaan kekuasaan yang menggunakan sumber daya negara, aparatur negara,” ujar Hasto.

Baca Juga: Sopir Grab Todong Wanita di Dalam Mobil, Polisi Berhasil Bekuk Pelaku: Kita Lakukan Pendalaman

Ia mengatakan, keputusan yang akan diambil akan diputuskan oleh Megawati sendiri.

“Itu tetap dalam pemerintahan maupun di luar pemerintahan merupakan hal yang strategis yang nantinya akan diputuskan oleh Ibu Megawati Soekarno Putri ,setelah melalui kajian yang seksama,” ucapnya.

Senada dengan Hasto dan Puan, Waketum Partai Gerindra, Habiburokhman juga menyampaikan hal yang sama.

Menurutnya, pertemuan keduanya bukan hal yang mustahil terjadi, terlebih keduanya memiliki hubungan pertemanan yang sangat baik.

Halaman:

Editor: Al-Afgani Hidayat

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

X