Arahpublik.com - Seorang pria ditemukan tewas di dalam mobil pengangkut es krim. Berdasarkan beberapa keterangan, korban memiliki kebiasaan tidur di mobil tersebut.
Peristiwa tersebut terjadi di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Prria berinisial Z (25) itu diduga tertidur dan terkunci dari dalam.
Terkait hal ini, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, korban baru ditemukan pada Kamis (11/4/2024) malam.
Baca Juga: KAI Commuter Minta Maaf Soal KRL Tujuan Kampung Bandan-Cikarang Anjlok
Diduga, Z sudah terkunci sehari sebelumnya, yakni pada Rabu (10/4/2024) sore.
"Dari hasil olah TKP, korban ditemukan meninggal dunia di kabin belakang tempat penyimpanan es krim, diduga akibat tertidur dan terkunci di dalam mobil," ucapnya, Jumat (12/4/2024).
Kasus ini bermula saat saksi bernama Abun hendak mengantarkan es krim ke salah satu mall di Jakarta Pusat sekitar pukul 13.00 WIB, Rabu (10/4).
Dalam perjalanan, dia mengalami pecah ban sehingga Z mengantarkan mobil penggantinya.
Baca Juga: Kakorlantas Siapkan Skema Contraflow untuk Hadapi Arus Balik Lebaran Idulfitri 2024
Kemudian, barang berupa es krim yang semula di mobil yang pecah ban dipindahkan ke mobil pengganti.
Saksi Abun pun pergi mengantar barang berupa es krim.
Sementara itu, korban menunggu di dalam mobil yang pecah bannya.
Dalam keterangan yang didalami, Susatyo menjelaskan, korban memang memiliki kebiasaan untuk mengadem di dalam mobil itu.
Artikel Terkait
Tragis! Jatuh dari Motor, Bocah di Tangerang Tewas Terlindas Truk
Ratusan Orang Tewas Usai Rumah Sakit Gaza Dihantam Rudal Israel, Saling Tuding Pelaku
Temuan Terbaru 4 Bocah Tewas di Jagakarsa: Perkiraan 5 Hari Kematian, Ditemukan Luka Lebam di Antara Hidung dan Mulut
3 Orang Diperiksa Terait Anggota Ormas yang Tewas Membusuk di Indekos Depok, Sempat Minum Miras Bareng
Update Kasus Pengeroyokan di Mampang Berujung Tewas: 4 Pelaku Ditangkap Polisi, 1 Masih Buron
Satu Keluarga Ditemukan Tewas di Depan Apartemen Jakut, Diduga Lompat dari Lantai 22
Ibu dan Anak Perempuan Ditemukan Tewas di Dalam Rumah, Keduanya Diduga Alami Penyakit Ini
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, 2 Mobil Terbakar dan 9 Korban Tewas
Bus Rosalia Indah Terperosok ke Parit Sepanjang 200 Meter, 7 Penumpang Tewas
Diduga Sopir Bus Rosalia Indah Mengantuk, Terlibat Kecelakaan Tunggal Hingga Akibatkan 7 Penumpang Tewas