Arahpublik.com - Seorang pria paruh baya ditemukan meninggal dunia diduga terperosok ke selokan saat melewati jembatan bambu yang patah.
Insiden itu terjadi di gorong-gorong antara Perumahan Telaga Golf dan perkampungan di Sawangan, Kota Depok.
Berdasarkan keterangan yang didapat, peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (15/6/2024) kemarin.
Pihak kepolisian pun langsung menyelidiki kasus kematian pria tersebut.
Baca Juga: Gus Mudlor Diperiksa KPK Terkait Penerimaan Uang untuk Kepentingan Politik Pada 26 Januari
Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolsek Bojongsari, Kompol Yefta Ruben H Aruan.
"(Korban) jenis kelamin laki-laki. (Penyebab kematiannya) sedang dalam penyelidikan," ujarnya.
Polisi menduga korban terjatuh saat melewati jembatan bambu yang patah.
Baca Juga: Soal Kasus Pengancaman dan Pemerasan Terhadap Ria Ricis, Pemilik Rekening Diperiksa Sebagai Saksi
"Dugaan sementara menurut keterangan saksi terpeleset. Ada jembatan bambu yang patah yang biasa dilewati warga akses komplek ke perkampungan," ucapnya.
Yefta mengutarakan, korban merupakan warga Kampung Poncol, Sawangan.
Saat ini, korban langsung dikuburkan oleh pihak keluarga.
"Sudah dikuburkan pihak keluarga," tutur Yefta.***
Artikel Terkait
Wanita Penjual Baju Meninggal Dunia Usai Ditusuk Senjata Tajam, Berawal Pelaku Tak Terima Ditegur Saat Masuk Ruko Pakai Sandal
Babe Cabita Meninggal Dunia di RS Mayapada Jaksel, Tinggalkan Seorang Istri dan Dua Anak
Seorang Anak 6 Tahun Meninggal Dunia Usai Tenggelam di Kolam Renang, Neneknya Sempat Sarankan Pakai Pelampung
Dukcapil DKI Jakarta Bakal Menonaktifkan NIK Warga yang Meninggal dan Wilayah RT yang Dihapus Mulai Pekan Depan
Mahasiswa STIP Jakarta Diduga Dianiaya Hingga Meninggal Dunia, Polisi Lakukan Gelar Perkara
11 Orang Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Bus Rombongan Pelajar SMK Dalam Rangka Perpisahan Sekolah
Ditusuk Saat Ambil Wudhu Sebelum Shalat Subuh, Seorang Lansia Meninggal Dunia
Presiden dan Menlu Iran Meninggal Akibat Kecelakaan Helikopter, Menlu Retno Turut Berbela Sungkawa
Presiden Iran Meninggal Akibat Kecelakaan Helikopter, Ini Profil dan Karir Ebrahim Raisi yang Dikenal Anti Korupsi
Terlindas Truk di Flyover Jakbar, Seorang Driver Ojol Lansia Meninggal Dunia