• Selasa, 17 September 2024

Mobil Prosche Seruduk Truk dari Arah Belakang Hingga Ringsek, Sopir Mobil Mewah Meninggal Dunia

- Rabu, 19 Juni 2024 | 16:34 WIB
Mobil mewah Porsche menabrak bagian belakang truk hingga ringsek. (Foto: X @TMCPoldaMetro)
Mobil mewah Porsche menabrak bagian belakang truk hingga ringsek. (Foto: X @TMCPoldaMetro)

Arahpublik.com - Mobil mewah merek Porsche ringsek usai menyeruduk truk dari arah belakang di Tol Dalam Kota, Rabu (19/6/2024).

Akibat insiden tersebut, sopir mobil mewah berinisial TP (31) dinyatakan meninggal dunia.

Kasie Laka Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Diella Kartika Artha membeberkan kronologi kecelakaan maut itu.

Peristiwa kecelakaan ini bermula saat mobil Porsche yang dikemudikan TP melaju dari arah timur Tol Dalam Kota menuju Kuningan.

Baca Juga: Bubarkan Kabinet Perang Israel, Benjamin Netanyahu Disinyalir Hindari Sekutu Sayap Kanan yang Cari Kursi di Kabinet

Diduga kurang berhati-hati saat mengendarai mobilnya, TP menabrak bagian belakang truk tersebut.

"Tepatnya di KM 5+200 B sebelum GT Kuningan 2 wilayah Jakarta Selatan," ujar Diella salam sebuah keterangan, Rabu (19/6/2024).

Baca Juga: Anies Baswedan Buka Suara Soal Peluang Tarung Lawan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024

Bahkan, mobil tersebut terseret hingga 150 meter lantaran pengemudi truk tak mengetahui ada mobil yang tersangkut.

Dikutip dari laman akun media sosial TMC Polda Metro Jaya, kecelakaan diduga terjadi lantaran sopir mobil kehilangan kendali dan menabrak truk besi.

Baca Juga: Polisi Akan Tes Kejiwaan Terhadap Ibu yang Lakukan Tindak Asusila Terhadap Anaknya di Bekasi

"Terjadi kecelakaan lalu lintas tunggal (out of control) sebuah kendaraan mobil sport menabrak kendaraan truk besi terbuka di ruas Tol Dalam Kota KM 05+200 (Kuningan)," tulis akun X @TMCPoldaMetro.

"TP (31 Tahun), warga Mampang, Jakarta, meninggal dunia seusai mobil mewah bermerek Porche dengan Nomor Polisi B 2031 PBV menabrak bagian belakang truk besi bernomor Polisi BE 8124 ACU yang dikemudikan RA, warga Lampung," sambungnya.***

Baca Juga: Ponsel Sekjen PDIP Hasto Disita KPK, Penyidik Terus Telusuri Buronan Harun Masiku

Halaman:

Editor: Al-Afgani Hidayat

Sumber: pmjnews.com

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Serunya Prabowo Selfie Bareng Iriana dan Ibu-ibu di IKN

Sabtu, 14 September 2024 | 08:34 WIB
X