Arahpublik.Com - Seorang ayah di Lubuklinggau, Sumatera Selatan (Sumsel) tega memperkosa anak angkatnya sebanyak sembilan kali.
Kasus pemerkosaan ayah terhadap anak angkat tersebut, terungkap saat ibu korban melapor ke Polres Lubuklinggau, pada Rabu (11/9/2024).
Diketahui, seorang ayah sebagai pelaku diduga telah melakukan aksi pemerkosaan terhadap korban yang tak lain adalah anak angkatnya sendiri sebanyak sembilan kali.
Peristiwa tersebut, diungkapkan Kasat Reskrim Polres Lubuklinggau, AKP Hendrawan, kepada wartawan, Kamis (12/9/2024).
Dia mengatakan, awal mula perilaku bejat pelaku terjadi pada Mei 2024.
Kala itu, istri pelaku atau ibu dari korban baru pulang dari daerah Curup, setelah melayat orang tuanya yang meninggal.
Aksi pemerkosaan terjadi di kamar korban pada pukul 02.00 WIB, awalnya korban bangun dan berniat pergi ke kamar mandi, namun dipaksa pelaku untuk berhubungan badan.
Baca Juga: Apa Betul AI Jadi Tren Baru Kampanye Politik? Ini yang Terjadi di Indonesia dan Dunia
"Korban mencoba berteriak, namun dibekap oleh tersangka. Sedangkan ibu korban tidak mendengar lantaran ia sedang tidur serta kecapekan karena baru pulang dari Curup," kata Hendrawan.
Selain itu, pelaku mengimingi HP baru kepada korban, asal tak mengadu kepada ibunya.
Hendrawan juga menuturkan korban mengalami sakit dan perih saat buang air kecil, akibat dari aksi pemerkosaan yang kerap dilakukan saat istri pelaku tidur.
Baca Juga: Usulan Sekda Jateng, Ini Indikator Kinerja Camat: Kepatuhan Wajib Pajak!
Dia mengatakan, peristiwa pemerkosaan itu terjadi terakhir kali pada Minggu (25/8/2024).
Ibu korban akhirnya mengetahui aksi pemerkosaan itu dan melapor ke Polres Lubuklinggau, hingga tersangka ditangkap tanpa perlawanan pada Rabu (11/9/2024).
Artikel Terkait
Duga Sejumlah Pelaku, Polisi Masih Tunggu Sidang MKDKI Soal Kematian Selebgram Usai Sedot Lemak
Bikin Malu, Influencer Parodikan Paus Naik Kursi Roda: Ini Deretan Kasus Serupa yang Bikin Geleng Kepala
Mengenang Kembali Ekonom Faisal Basri, Karir hingga Berantas Praktik Mafia Migas
Kasus Rudapaksa Siswi SMP di Palembang Tunjukan Bahaya Pornografi dalam Dunia Anak, Orang Tua Wajib Ketahui Hal Penting Ini!
Sederat Kisah Viral Murid Menikahi Guru di Indonesia, Intip Pasangan yang Lagi ‘Anget’ di Kaltim
6.734 Pelamar Berebut 265 Posisi CPNS Pemprov Jateng, BKD: Perawat Terbanyak!
Jelang Pilkada 2024, Nana Sudjana Ajak Pepabri Bantu Jaga Stabilitas Politik
Usulan Sekda Jateng, Ini Indikator Kinerja Camat: Kepatuhan Wajib Pajak!
Apa Betul AI Jadi Tren Baru Kampanye Politik? Ini yang Terjadi di Indonesia dan Dunia
Ramai Wacana Susu Ikan Alternatif Susu Sapi Dalam Program Menu Makan Gratis Prabowo-Gibran, Ini Perbedaan Nutrisi Keduanya