Arahpublik.com – Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan, menceritakan saat Menteri Pertahanan (Menhan) RI, Prabowo Subianto, bikin Presiden Joko Widodo (Jokowi) terharu.
Momen Prabowo membuat Jokowi terharu, kata Luhut, saat sidang kabinet terakhir, di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Jumat (13/9/2024).
Adapun momen yang dimaksud Luhut, ketika Prabowo, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada Jokowi, sebagai Presiden RI ke-7 dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.
Baca Juga: Heboh Skandal Kekerasan Brandoville Studio, Berikut Analisa Seputar Kekerasan Verbal di Media Sosial
“Kami semua tepuk tangan, terus dia (Jokowi) terharu-haru biasa lah,” ucap Luhut, dikutip dari laman Fraksi Gerindra, Sabtu (14/9/2024).
“Sebab Pak Prabowo menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pak Jokowi dan teman-teman menteri yang sudah membantu beliau selama ini,” lanjutnya.
Luhut mengatakan, sebagai Presiden terpilih, Prabowo, akan meneruskan dan melanjutkan apa yang telah dibangun oleh Presiden Jokowi, termasuk pembangunan IKN, serta Gedung DPR/MPR, hingga Gedung TNI/Polri.
“Jadi kalau nanti presiden terpilih Prabowo sudah ingin meneruskan ini jadi membangun gedung DPR MPR kemudian MA kemudian TNI/Polri,” kata Luhut.
“Kemudian nanti ASN asrama pindah semua, saya kira sudah semua sudah jadi,” jelasnya lagi.
Terlebih dalam proses transisi pemerintahan ini, kata Luhut, Prabowo juga menegaskan tidak ada pihak yang boleh memecah belah hubungan erat yang terjalin antara Jokowi dan Prabowo.
Baca Juga: Pro Kontra Jet Pribadi Kaesang: Intip Dugaan Gratifikasi, Sorotan Aktivis hingga Pembelaan
“Dia (Prabowo) tidak ingin ada orang yang memecah belah antara Pak Jokowi dengan Pak Prabowo,” ucap Luhut.
“Karena negara ini sudah maju, semua sudah kompak nggak ada yang perlu dipersoalkan dan menurut saya itu benar sekali,” ucapnya lagi.
Luhut mengungkapkan, bahwa Presiden Jokowi juga memberikan arahan dalam sidang kabinet terakhir di masa kepemimpinan beliau.
Artikel Terkait
Ceritakan Kebaikan Rusia, Prabowo Subianto: Rusia Telah Bantu Kami Ketika Alami Kesulitan
Di Hadapan Putin, Prabowo Subianto Sampaikan Rencana Penerbangan Langsung Rusia ke Bali
Ramai Wacana Susu Ikan Alternatif Susu Sapi Dalam Program Menu Makan Gratis Prabowo-Gibran, Ini Perbedaan Nutrisi Keduanya
Serunya Prabowo Selfie Bareng Iriana dan Ibu-ibu di IKN
Dari IKN, Prabowo Lanjut ke Hanoi Bertemu Presiden Vietnam, Bahas Apa?
Operasi Gempur 2024 Bea Cukai: Intip Bisnis Rokok Ilegal yang Berpotensi Bikin Boncos Negara
Tuan Rumah Peparnas 2024, Nana Sudjana Optimis Jateng Kembali Raih Juara Umum
Pro Kontra Jet Pribadi Kaesang: Intip Dugaan Gratifikasi, Sorotan Aktivis hingga Pembelaan
Jelang Peparnas 2024, Pj Gubernur Jateng Suntik Semangat 373 Atlet Disabilitas: Semangat Terus Berkobar!