Arahpublik.com - Polrestabes Semarang merilis daftar pencarian orang (DPO) tersangka kasus tindak pidana perkelahian tanding dan atau menguasai senjata tajam (sajam) saat tawuran.
Dalam rilis DPO yang dikeluarkan Polrestabes Semarang, tersangka yang sedang diburu tersebut, bernama Alba Fajri Ardiansyah, 23 tahun.
Nama DPO atas nama Alba Fajri Addiansyah, dirilis oleh akun Instagram Humas Polrestabes Semarang, @humas_polrestabessmg, pada Selasa (24/9/2024) siang.
Polisi juga menyertakan pas foto tersangka dalam postingannya. Lengkap beserta identitas dan ciri-ciri tersangka.
Dalam postingan tersebut, disebutkan tersangka atas nama Alba Fajri Ardiansyah berusia 23 tahun, alamat Karang Anyar V No. 22A RT 002 / RW 004, Semarang Tengah, Kota Semarang.
" POLRESTABES SEMARANG, DPO (DAFTAR PENCARIAN ORANG)TERSANGKA KASUS TINDAK PIDANA PERKELAHIAN TANDING DAN ATAU MENGUASAI SAJAM (SAAT TAWURAN TKP DR. CIPTO) )," tulis akun @humas_polrestabessmg, dikutip Selasa (24/9/2024) sore.
Tertulis juga pasal yang dikenakan terhadap tersangka, yaitu Pasal 184 ayat (2) KUHP dan atau Pasal 2 ayat (1) UU Darurat RI No.12 Tahun 1951.
Berikut ini ciri-ciri dan tanda-tanda lain dari tersangka Alba Fajri Ardiansyah, yang diburu pihak kepolisian.
Ciri-ciri tersangka:
- Tinggi: Kurang Lebih 160 cm.
- Rambut: Hitam diwarnai kuning.
- Mata: Hitam.
Artikel Terkait
Kaesang Hanya ‘Nebeng’, Konglomerat dan Artis Ini Punya Jet Pribadi Sendiri Lho, Harganya Diluar Nalar
Konglomerat dan Selebriti Luar Negeri Ini Enggan Nebeng Jet Pribadi, Kok Bisa? Ini Alasannya!
Akui Ada Masalah, Menpora Dito Minta Maaf di Malam Penutupan PON Aceh-Sumut 2024
Tanggul laut Raksasa di Jepang Selamatkan Desa dari Tsunami, Bagaimana Proyek Giant Sea Wall di Jakarta?
PKB Minta MPR Terbitkan Surat Penegasan TAP MPR II/2001 soal Gus Dur Tidak Berlaku Lagi
Terjadi Lagi, Penemuan 7 Jenazah Hanyut di Kali Bekasi: Inilah Kasus Serupa yang Pernah Hebohkan Publik
Firnando Ganinduto: Saya Ingin jadi DPR yang Bermanfaat, Bukan Anggota Dewan yang Sudah Terpilih Lalu Menghilang
Kisah Firnando Ganinduto Tolak Gaji Puluhan Juta di Amerika demi Bisa Mengabdi di Indonesia
Hilirisasi SDA, Jokowi Ingin Akhiri Ekspor Bahan Mentah yang Terjadi Sejak Era VOC
Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Jateng 2024, Ini Pesan Nana Sudjana dan Ketua KPU yang Harus Diketahui