Baca Juga: Berakhir Pekan Di GIIAS Bandung 2024, Jelajahi Inovasi Hingga Hiburan Menarik
Pertamina MotoGP Experience Gallery terdiri dari dua bangunan utama, yakni galeri utara dan galeri selatan.
Pada utara galeri berisikan memorabilia atribut pembalap MotoGP, seperti baju balap, helm balap, pad kaki dan sikut, hingga visior motor balap.
Hadirkan Memorabilia MotoGP
Fadjar menjelaskan, dalam museum tersebut turut menghadirkan memorabilia MotoGP, sejarah-sejarah dari barang-barang balap, poster balap yang langsung dikirim oleh Dorna.
“Jadi itu otentik sekali, perlengkapan yang pernah dikenakan oleh pembalap MotoGP ada di sana, seperti baju balap, sepatu balap, dan banyak lainnya,” jelasnya.
“Semua atribut dan dikirim oleh Dorna,” ucap Fadjar, menambahkan.
Sarana Edukasi
Hadirnya Pertamina MotoGP Experience Gallery, juga sebagai sarana informasi dan edukasi bagi masyarakat yang ingin mengetahui perjalanan panjang Indonesia dalam olahraga otomotif.
“Bagi masyarakat yang ingin tahu lebih banyak tentang bagaimana perkembangan dan dukungan Pertamina terhadap olahraga otomotif di Tanah Air bisa langsung melihat di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika,” jelas Fadjar.
“Dan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya warga Lombok. Masuknya gratis,” lanjutnya.
Di mesum tersebut, pengunjung dapat mengetahui tentang budaya dan keanekaragaman hayati yang ada di sekitar Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika.
Artikel Terkait
Ini 4 Fakta Unik Jelang MotoGP Mandalika 2024, Salah Satunya Balapan Menantang di Tepi Laut
Pameran Otomotif GIIAS Bandung 2024, Ini Lokasi Parkir yang Aman dan Nyaman Bagi Pengunjung
GIIAS Bandung 2024 Bisa Jadi Alternatif Keseruan di Akhir Pekan, Coba Langsung Mobil dan Motor Impian
Berakhir Pekan Di GIIAS Bandung 2024, Jelajahi Inovasi Hingga Hiburan Menarik
Rasakan Sensasi MotoGP di Motor Supersport CBR1000RR-R Fireblade Terbaru: AHM Bocorkan Spesifikasinya!
MotoGP Mandalika, Sepeda Motor Listrik Honda EM1 e: dan PCX160 Duet Dukung Repsol Honda Team
Motor Listrik Honda EM1 e: dan PCX160 Jadi Kendaraan Operasional di MotoGP Mandalika, Intip performanya!
Pertama di Dunia! Museum MotoGP Hadir di Area Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Masuknya Gratis Lho!
Tiga Tahun, Bukti Konsistensi Pertamina Dukung Ajang MotoGP di Indonesia: Berkontribusi Bagi Perekonomian Nasional