Arahpublik.com – Politisi PKB, Rusdi Kirana, menjabat sebagai Wakil Ketua MPR periode 2024-2029. Ia dilantik bersama pimpinan MPR lainnya, Kamis (3/9/2024).
Selain Rusdi Kirana, ada tujuh wakil lainnya yang akan mendampingi Ketua MPR, Ahmad Muzani dari fraksi Gerindra.
Diketahui, susunan pimpinan MPR periode 2024-2029 terdiri dari Ketua Ahmad Muzani (Gerindra), serta 8 Wakil Ketua.
Mereka yang menjabat sebagai Wakil Ketua MPR adalah Bambang Wuryanto (PDIP), Kahar Muzakir (Golkar), Lestari Moerdijat (Nasdem), Rusdi Kirana (PKB) Hidayat Nur Wahid (PKS).
Lalu, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas (Demokrat), Eddy Soeparno (PAN) dan Abcandra Muhammad Akbar (Kelompok DPD).
Rusdi Kirana menggantikan posisi Waketum PKB Jazilul Fawaid, yang saat ini diberi tugas oleh partai sebagai Ketua Fraksi PKB di DPR RI.
Bos Lion Air tersebut, ditetapkan sebagai salah satu pimpinan MPR periode 2024-2029, pada Rapat Paripurna Penetapan Pimpinan MPR RI di Gedung Kura-kura, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta.
”Mohon doa dan dukungan semua pihak agar saya bisa menjalankan tugas mulia ini dengan sebaik-baiknya,” ujar Rusdi Kirana.
Dia mengatakan, Indonesia adalah negara besar yang membutuhkan keterlibatan semua pihak untuk menjadikan bangsa ini maju dan sejahtera.
Rusdi mengaku jabatan sebagai Wakil Ketua MPR adalah sebuah panggilan tugas untuk pengabdian terhadap bangsa dan negara.
”Berpolitik bagi saya adalah pengabdian,” ungkapnya.
Disisi lain, sebagai Wakil Ketua MPR RI, ia mengajak kepada semua pihak untuk senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan, serta menjaga keberagaman dalam harmoni.
Artikel Terkait
PKB Minta MPR Terbitkan Surat Penegasan TAP MPR II/2001 soal Gus Dur Tidak Berlaku Lagi
PKB Minta Kemendikbud Luruskan Sejarah Perihal Pelengseran Gus Dur: Tarik Buku dan Referensi Terkait TAP II/MPR/2001
Daftar Artis yang Dilantik Jadi Anggota DPR Periode 2024-2029: Partai, Dapil dan Jumlah Suara
Kompaknya Jokowi dan Prabowo di Acara Pelantikan DPR Periode 2024-2029: Bersama Naik Mobil Kepresidenan hingga Pakai Jas
Pelantikan 580 Anggota DPR Periode 2024-2029: Ini Daftar Legislator Termuda dan Tertua
Pimpinan DPR Periode 2024-2029: Ketua Puan Maharani, Wakil Sufmi Dasco, Saan Mustopa, Cucun Ahmad Syamsurijal dan Adies Kadir
Pimpinan DPR Periode 2024-2029 Diisi Wajah Lama dan Baru, Ini Kata Puan, Dasco, Cucun, Adies dan Saan Usai Pelantikan
Daftar Pimpinan 8 Fraksi DPR RI Periode 2024-2029: PDIP dan PAN Belum Menentukan, Gerindra Diketuai Budisatrio
Jokowi dan Prabowo Kompak Beri Selamat Kepada Anggota DPR RI Periode 2024-2029 yang Baru Dilantik, Ini Pesan Keduanya
Daftar Pimpinan Fraksi MPR Periode 2024-2029: Ada Neng Eem, Habiburokhman, Basarah hingga Ibas
Daftar Pimpinan MPR 2024-2029: Ketua Ahmad Muzani dari Fraksi Gerindra , Ini Nama 8 Wakilnya