Arahpublik.com - Sejumlah ketua umum (ketum) partai politik berkumpul di hari ulang tahun Menteri Pertahanan (Menhan) sekligus Presiden Indonesia terpilih, Prabowo Subianto
Para Ketum berkumpul di Kantor Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jakarta, pada Kamis (17/10/2024). Tepat di hari ulang tahun Prabowo Subianto.
Hadir dalam momen ulang tahun Prabowo Subianto, diantaranya, ketum Golkar, Bahlil Lahadalia; Ketum PAN, Zulkifli Hasan; Ketum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Ada pula, Ketum PKB, Muhaimin Iskandar; Pelaksana Harian (Plh) Presiden PKS, Ahmad Heryawan hingga Ketua Harian Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.
Dalam video yang beredar, pertemuan para ketum dengan Prabowo terlihat hangat. Mereka saling melontarkan candaan diikuti dengan tawa.
Prabowo pun membagikan perjumpaan tersebut di Instagram pribdadinya, @prabowo. Pertemuan akrab bersama para ketum ia rangkum dengan sejumlah momen di hari ulang tahunnya.
Dalam unggahan tersebut, Prabowo menuturkan rasa terima kasih atas doa baik yang dipanjatkan kepadanya.
Ia berharap semua putra-putri bangsa senantiasa semangat berkerja bersama untuk Indonesia.
"Terima kasih atas doa dan ucapan hangat di hari ulang tahun saya. Dukungan dan kebersamaan ini sangat berarti bagi saya,” tulis Prabowo.
“Mari bersama-sama kita jaga persatuan nasional demi mewujudkan Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera," tulisnya lagi.
Sementara itu, Ketum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Prabowo.
Ucapan tersebut, terlihat di akun Instagram pribadinya @zul.hasan, Kamis (17/10/2024).
Artikel Terkait
Prabowo Subianto Peringkat 18 dari 500 Tokoh Muslim Berpengaruh di Dunia 2025
Prabowo Peringkat 18, Ini Daftar 50 Teratas dari 500 Tokoh Muslim Berpengaruh di Dunia 2025
Prabowo Dinobatkan Tokoh Muslim Berpengaruh Dunia, Bersanding dengan MBZ, MBS hingga Erdogan
MPR Bentar Lagi Gelar Pelantikan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Periode 2024-2029, Ini Jadwal Lengkapnya!
Jelang Pelantikan Presiden-Wakil Presiden Terpilih Prabowo-Gibran, MPR Validasi Undangan Tamu VVIP hingga Persiapan Dekorasi
Daftar Lengkap Calon Menteri dan Wamen yang Dipanggil Prabowo: Total Ada 109 Orang
Prabowo Kumpulkan Calon Menteri Anggota Kabinet: Bahas Gagasan, Visi Misi, Isu Geopolitik hingga Ekonomi
Tanggapan Masyarakat Soal Calon Menteri Kabinet Prabowo-Gibran: Optimis, Semoga Bekerja untuk Rakyat
Jelang Pelantikan Presiden-Wapres Terpilih, Ini Ragam Respons Masyarakat Sambut Pemerintahan Baru Prabowo - Gibran
Mengintip Pembekalan 59 Calon Menteri Prabowo di Hambalang: Bentuk Soliditas Tim Hadapi Geopilitik hingga Isu-Isu Kerakyatan
Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wapres Terpilih Libatkan 115.000 Personel TNI-Polri, Ini Jadwal Prabowo-Gibran Diambil Sumpah
Muluskan Transisi, Ini Arahan Presiden Terpilih Prabowo Kepada Calon Wamen: Tancap Gas Kerja Maksimal
Calon Wamen Ungkap Pesan Prabowo: Para Anggota Kabinet Harus Bersikap Ramah dan Komunikatif Kepada Media
Ucapkan Selamat Ulang Tahun Kepada Prabowo Subianto, Khofifah Ajak Buruh Baca Alfatihah