• Minggu, 24 November 2024

Presiden Prabowo Blak-blakkan: Anak Indonesia: Tidak Boleh Lapar, yang Tidak Setuju Jangan Ikut Pemerintahan Saya

- Senin, 28 Oktober 2024 | 13:36 WIB
Presiden Prabowo pada wawancara eksklusif bersama Pemred Liputan6 SCTV, Retno Pinasti. (Foto: Dok. Tim Prabowo)
Presiden Prabowo pada wawancara eksklusif bersama Pemred Liputan6 SCTV, Retno Pinasti. (Foto: Dok. Tim Prabowo)

Arahpublik.com - Presiden RI Prabowo Subianto mengungkapkan, program makan bergizi gratis merupakan program yang penting.

Karena menurut Prabowo masa depan negara ini bergantung pada anak-anak Indonesia, sebagai generasi penerus bangsa.

Untuk itu, Prabowo tegas mengatakan bahwa seluruh rakyat Indonesia, termasuk anak-anak tidak boleh kelaparan.

Baca Juga: BAIC BJ40 Plus Raih Penghargaan Mobil Terfavorit ‘Most Driven Car’ di GIIAS Semarang 2024

Ketegasan tersebut diungkapkan Prabowo dalam sesi wawancara eksklusif bertajuk “Presiden Prabowo Subianto Bicara bersama Retno Pinasti” dilihat dari YouTube Liputan6, Senin (28/10/2024).

“Karena kita negara yang punya kekayaan yang besar, bisa dinikmati, rakyat kita (bisa) makan cukup,” ucap Prabowo.

Lantas, Prabowo mewanti-wanti seluruh jajaran Kabinet Mearh Putih untuk mendukung program makan bergizi gratis untuk anak-anak dan ibu hamil.

Baca Juga: Program Pemberdayaan BRI Sukses Bikin UMKM Klaster Usaha Manggis di Bali Perluas Jaringan Pemasaran

“Jadi, kalau ada yang tidak mendukung prinsip ini, ya jangan, gak perlu dekat-dekat saya lah. Apalagi ikut pemerintah saya. Saya terang-terangan saja. Bagi saya hal ini prinsip,” tegas Prabowo.

Lebih lanjut Kepala negara mengakui jika pihaknya telah melakukan berbagai perhitungan dan melihat program yang sama telah diimplementasikan di negara lain, salah satunya India.

“Kita sudah hitung. Negara lain sudah jalankan ini cukup lama,” kata Prabowo.

Baca Juga: Komunitas Mobil KOSMOS Meriahkan GIIAS Semarang 2024 di Hari Terakhir: Bentuk Kecintaan Terhadap Dunia Otomotif

“India berani, padahal India per kapitanya setengah dari Indonesia. Dia berani dan sudah lakukan ini, saya kira sudah lebih dari 10 tahun,” sambungnya.

Prabowo kemudian menjelaskan, salah satu efek domino yang dapat tercipta dari program makan bergizi gratis, yaitu meningkatnya penghasilkan masyarakat.

“Para pakar mengatakan, kalau memang kita lakukan (program) itu dan pembelian bahan-bahan berada di daerah, kabupaten, kecamatan, desa-desa dapat menimbulkan dampak bahwa rakyat penghasilannya bisa tambah,” jelasnya.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Rilis

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X