Prabowo menegaskan dirinya mempertaruhkan kepemimpinannya untuk program andalan ini. Sebab, menurutnya, makan bergizi untuk anak-anak dan ibu hamil ini penting dan strategis.
Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Hyundai All New SANTA FE HEV dan ICE yang Disebut Futuristik dan Tangguh
“Bagi saya makan bergizi untuk anak-anak dan ibu hamil ini adalah strategik. Yang tidak mendukung hal ini silakan keluar dari pemerintahan yang saya pimpin,” tegasnya.
“Kita satu tim harus yakin semuanya ini bagian dari pada kebangkitan bangsa Indonesia,” sambung Prabowo.
Selain itu, Prabowo juga mengatakan bahwa akses pendidikan bagi anak-anak di Indonesia sangat penting.
Oleh karena itu, ia sudah memanggil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi serta Menteri Pendidikan Dasar Menengah untuk membicarakan gambaran besar bagaimana pemerintah bisa membuat pendidikan menyentuh semua anak di negara ini.
“Sesudah itu tentunya kesehatan juga penting,” kata Prabowo.
Kepala Negara menilai bahwa demokrastisasi yang paling cepat dan bisa dirasakan masyarakat adalah pendidikan dan Kesehatan.
“Yang paling dirasakan oleh rakyat adalah kalau kita bisa beri pendidikan yang terbaik untuk anak-anak kita, kesehatan yang memadai untuk seluruh rakyat kita,” ucapnya.
“Itu adalah demokrasi yang sebenarnya saudara-saudara,” pungkas Prabowo.***
Artikel Terkait
Prabowo Imbau Semua Kementerian dan Lembaga Segera Eksekusi Makan Bergizi Gratis: Tepat Sasaran, Jangan Takut Kesulitan
Prabowo Tegas ke Para Menteri Kabinet Merah Putih: Copot Pejabat yang Tak Kerja Keras Daripada Bikin Susah!
Survei LSI Denny JA Sebut Prabowo di Puncak Popularitas 90,5 Persen, Pengamat Politik Ini Buka Suara
Prabowo Tiba di Akmil Magelang Lokasi Pembekalan Anggota Kabinet, Disambut Antusias Warga: Selamat Bekerja dengan Ikhlas Pak!
Hari Pertama Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang, Prabowo Ajarkan Dispilin dengan Hadir Pertama di Lapangan
Prabowo Ingin Kurangi Anggaran Seremonial, Justru Pembekalan Menteri Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang Penuh Fasilitas Mewah
Pembekalan Kabinet Merah Putih Tuai Pro Kontra Warganet, Pejabat yang Digembleng Prabowo Justru ‘Semringah’ di Medsos
Prabowo Gagah Naik Maung, Hujan-hujanan pada Upacara Parade Senja di Akmil Magelang
Momen Hujan-hujanan di Upacara Parade Senja, Prabowo Sebut: Anak Buah Basah, Pimpinan Juga Harus Basah
Di Lembah Tidar Akmil Magelang, Presiden Prabowo Ajak Jajaran Kabinet Merah Putih Memaknai Perjuangan
Hari Terakhir Retreat, Prabowo Kompak Olahraga Pagi Bersama Kabinet Merah Putih hingga Disambut Antusias Warga
Kabinet Merah Putih Dapat Respons Positif Pasar, Prabowo Subianto: Niat Saya Cari Orang Tepat di Tempat yang Tepat