Pagi di Merauke, Malamnya Prabowo Sambangi Jokowi di Solo, Santap Malam di Angkringan Berdua

- Minggu, 3 November 2024 | 22:06 WIB
Momen santap malam Presiden Ke-8 RI Prabowo Subianto dengan Presiden Ke-7 Jokowi di Angkringan Semar, Solo, Jateng, Minggu (3/11/2024) malam. (Foto: Tim Prabowo)
Momen santap malam Presiden Ke-8 RI Prabowo Subianto dengan Presiden Ke-7 Jokowi di Angkringan Semar, Solo, Jateng, Minggu (3/11/2024) malam. (Foto: Tim Prabowo)

Pagi Berada di Merauke Papua

Diketahui, Prabowo mengunjungi Merauke Papua untuk meninjau lumbung pangan bersama Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman, Minggu (3/10/2024) pagi.

Tiba di Merauke, Prabowo meninjau langsung lahan lumbung pangan sekaligus menjajal mesin combine harvester yang digunakan para petani untuk memanen padi dan sebagainya.

Potret Presiden Prabowo mengemudikan langsung mesin combine harvester di sawah dalam kunjungannya di Merauke Papua, Minggu (3/11/2024) pagi. (Foto: Tim Prabowo)

Prabowo terlihat mengemudikan langsung mesin combine harvester di sawah dengan didampingi Arie, seorang petani di Merauke.

Arie mengaku bahagia hingga merinding bisa bersebalahan duduk bersama Prabowo yang mengemudikan mesin itu.

“Ya sampai merinding tadi sempet ke kiri kanan, hasil panennya ada kenaikan (memakai harvester). Saya juga dikasih hadiah, kenang-kenangan,” ungkap Arie, Petani asal NTT.

Baca Juga: Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI, Perkuat Kapasitas dan Ketangguhan dalam Menghadapi Bencana

Perasaan yang sama, juga diungkapkan seorang warga Merauke lainnya, Benediktus Murdani Kopong.

Ia mengaku bahagia bisa melihat langsung dan berjabat tangan dengan Prabowo.

“Saya ucapkan terima kasih Pak Presiden bisa kunjungi kami di Papua Selatan, Kabupaten Merauke," ucap Benediktus.

Baca Juga: BRI dan Ombudsman Republik Indonesia Gelar Sosialisasi Guna Tingkatkan Kualitas Layanan Publik

"Bisa berjumpa dengan masyarakat langsung datang bisa pegang tangannya bapak,” sambungnya dengan raut wajah gembira.

Benediktus mengaku, pertemuannya dengan Prabowo merupakan momen yang luar biasa dan spesial.

Baca Juga: Skuad Timnas Indonesia Jelang Kontra Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Ada Pemain Datang dan Pergi

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Rilis

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X