Arahpubli.com - Presiden RI Prabowo Subianto tiba di Beijing Capital International Airport, China, dalam rangkaian lawatan perdananya ke sejumlah negara.
Saat tiba di bandara, Presiden Prabowo disambut meriah dengan prosesi jajar kehormatan pada pukul 18.27 waktu setempat atau pada pukul 17.30 WIB, Jumat (8/10/2024).
Sejumlah pejabat tinggi China menyambut kedatangan Presiden Prabowo. Mereka di antaranya Menteri Pertanian China Han Jun, Atase Pertahanan Beijing Brigjen TNI (Mar) Benny P. Nadeak.
Ada pula, Dubes RI Beijing Djauhari Oratmangun, dan Dubes China untuk Indonesia Wang Lutong.
Presiden Prabowo berjabat tangan dengan para pejabat tersebut, dan menerima karangan bunga sebagai tanda penghormatan kedatangannya di Beijing.
Diketahui, lawatan Presiden Prabowo di China ini untuk memenuhi undangan dari Presiden Xi Jinping.
“Pada hari ini saya beserta delegasi dari pemerintah RI akan melakukan kunjungan ke luar negeri,” kata Prabowo di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, sebelum take off menuju Beijing.
“Pertama memenuhi undangan dari Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT),” sambungnya.
Selain China, kunjungan kenegaraan akan dilakukan ke sejumlah negara, antara lain Amerika Serikat, Peru, Brazil, Inggris, dan beberapa negara Timur Tengah.
“Kemudian dari Beijing saya akan terbang langsung ke Washington D.C memenuhi undangan dari Presiden Amerika Serikat,” ucap Presiden Prabowo.
Dari Amerika Serikat, Presiden Prabowo direncanakan menuju Lima, Peru untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC).
Baca Juga: BRI Kurangi Jumlah Kantor, Tingkatkan Sharing Economy ke Masyarakat Lewat AgenBRILink
Artikel Terkait
Jokowi Doakan Prabowo Selalu Diberi Kelancaran dan Kesehatan Dalam Membangun Indonesia
Resmi! Presiden Prabowo Subianto Hapus Piutang Macet UMKM dan Tiga Sektor Lainnya
Prabowo Hapus Tagihan Utang Macet UMKM dan Petani-Nelayan: Negara Ingin Muluskan Usaha Mereka
Kinerja Prabowo Diapresiasi Warganet hingga Banjir Doa: Banyak yang Sayang sama Bapak
Prabowo Ucapkan Selamat Donald Trump Terpilih Jadi Presiden AS: Berharap Bekerja Sama Erat
Tegas! Prabowo Minta Jajaran Kabinet Tidak Main-main Atasi Judi Online, Narkoba, Penyelundupan, Korupsi
Prabowo Kumpulkan 5.360 Pejabat Pusat dan Daerah, Tekankan Efisiensi Selamatkan Uang Negara
Presiden Prabowo Mulai Lawatan Perdana ke Luar Negeri, China Jadi Negara Tujuan Pertama
Ini Catatan Mahfud MD Soal Pemerintahan Prabowo: Bikin Bingung Masyarakat hingga Kabinet Merah Putih yang Bermasalah