Arahpublik.com – CEO Promedia, Agus Sulistriyono, menyoroti kebijakan pemerintah terkait impor komoditas merugikan petani, peternak, dan nelayan di Indonesia.
Dalam pernyataannya, Agus menyerukan agar pemerintah segera mengambil langkah pro-rakyat, khususnya bagi kelompok kecil di sektor pertanian, peternakan, dan perikanan.
Menurut Agus, kebijakan impor yang tak terkendali telah membuat harga komoditas lokal seperti beras, sapi, dan domba menjadi sangat rendah, hingga para produsen dalam negeri kesulitan bersaing.
Baca Juga: Perhatian! Pj Gubernur Jateng Tegaskan Kepala Desa dan Lurah Harus Netral di Pilkada Serentak 2024
Ia menilai upaya swasembada yang digembar-gemborkan pemerintahan Prabow-Gibran akan sia-sia jika kebijakan ini tidak diubah secara nyata.
“Kalo kita berpihak sama petani, peternak dan nelayan, maka stop atau kurangi impor beras,” tegas Agus, dikutip Minggu (10/11/2024).
Agus menilai, keberhasilan swasembada beras hanya angan-angan belaka, jika harga jual beras di tingkat petani masih sangat rendah.
Kondisi tersebut, kata dia, bisa membuat petani terus merugi dan kehilangan motivasi untuk menanam padi.
Agus juga mengkritik tingginya ketergantungan pada sapi impor.
Menurutnya, jagal (penjagal hewan ternak) lebih mengutamakan sapi impor yang cenderung lebih murah, yang pada akhirnya membuat harga sapi lokal semakin jatuh.
Baca Juga: Pendapatan Pelaku UMKM di Simalungun Meningkat Berkat Jadi AgenBRILink
“Akibatnya harga sapi lokal murah. Buat beli pakan penggemukan saja bisa tekor,” kata Agus.
Tidak hanya itu, Agus juga menyoroti persoalan impor daging domba beku yang dinilai berpotensi menghancurkan ekonomi peternak kecil.
Lantas, ia pun mengingatkan, bahwa sebagian besar peternak domba atau kambing hanyalah rakyat kecil yang menjalankan bisnis rumahan.
Artikel Terkait
Audiensi dengan Promedia, Calon Bupati Batang Fauzi Fallas Bagikan Kisah Inspiratif, dari Tukang Jahit hingga Terjun Politik
Daulat Bicara Promedia TV: Siapa Menteri BUMN Pilihan Prabowo? PR Besar dan Utang Segunung, Ini Kata Legislator PDIP
Bincang Hangat Komite Publisher Right Bersama Jaringan Pemred Promedia: Bersama Kita Bangun Jurnalisme Berkualitas
Promedia Bersama BRI Gelar Diskusi Hangat Soal Content Creator di Kampus Undip Semarang, CEO Promedia: Kami Membuka Tangan untuk Kolaborasi
Corelab dan Mediaprenuertalks BRI Journalism 360: Bincang Bisnis Era Digital, Promedia Ajak Mahasiswa Berani Jadi Pengusaha Media
Cak Imin Sedih Tom Lembong Tersangka Korupsi Impor Gula: Semoga Pak Tom Sabar
Anies Baswedan Bela Tom Lembong yang Jadi Tersangka Kasus Korupsi Impor Gula Kemendag hingga Tuai Ragam Reaksi Warganet
Eks Mendag Tom Lembong Terjerat Korupsi Impor Gula, Tambah Daftar Menteri Kabinet Jokowi yang Jadi Maling Uang Rakyat
Eks Mendag Tom Lembong Terjerat Dugaan Korupsi Impor Gula, Ternyata Begini Modus dan Kronologi Perkaranya
Menko Pangan Zulkifli Hasan Disemprot Warganet Usai Skandal Korupsi Tom Lembong, Rencana Impor Beras dan Dampak Buat Petani