Arahpublik.com - Presiden RI Prabowo Subianto menyatakan pentingnya perdagangan bebas yang adil dan teratur.
Hal itu diungkapkan Presiden Prabowo selepas menghadiri serangkaian acara KTT Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) 2024, pada Sabtu, (16/11/2024) sore waktu setempat.
Menurut Presiden Prabowo, KTT APEC 2024 tidak hanya mengumpulkan jaringan pemimpin-pemimpin di Pasifik, tetapi juga menekankan perdagangan bebas yang adil.
“Saya kira, kesempatan yang baik, APEC ya kita meluruskan suatu jaringan, network antara pemimpin-pemimpin di Pasifik,” jelas Presiden Prabowo.
“Kita bahas banyak masalah, bagaimana kita menjaga perdagangan yang baik, yang terbuka tapi adil,” jelasnya lagi.
Posisi Indonesia di antara negara-negara Pasifik lainnya, menurut Presiden Prabowo menginginkan adanya perdagangan yang bebas namun adil.
Baca Juga: Erick Thohir Ancam Mundur Sebagai Ketua Umum PSSI Usai Timnas Indonesia Kalah dari Jepang
“Kita ingin yang teratur dan bebas tapi adil,” ucap Presiden Prabowo.
Keterlibatan aktif Indonesia dalam forum APEC menjadi bukti nyata kontribusi negara dalam membangun masa depan yang lebih inklusif, inovatif, dan tangguh.
Presiden Prabowo menegaskan bahwa manfaat pembangunan harus dirasakan oleh semua komunitas dan individu.
Baca Juga: Ole Romeny Jadi Calon Pemain Naturalisasi? Erick Thohir Unggah Foto dengan Gaya Berbeda
Oleh karena itu, Presiden Prabowo mendorong upaya pengentasan kemiskinan, pemberantasan korupsi, serta penguatan tata kelola yang transparan.
“Indonesia mendukung prioritas APEC di bidang-bidang ini,” ucap Presiden Prabowo.
Seperti diketahui, Prabowo berada di Lima, Peru, guna menghadiri serangkaian acara KTT APEC 2024 sejak Kamis (14/11/2024) hingga Sabtu (16/11/2024).
Artikel Terkait
Momen Prabowo Tiba di Istana Kepresidenan Peru Disambut Pasukan Jajar Kehormatan
Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi ‘Order of the Sun’ oleh Presiden Peru Dina Boluarte
Hasil Pertemuan Prabowo dengan Dina Boluarte: Indonesia-Peru Sepakat Perkuat Hubungan Kerja Sama Bilateral
Prabowo Bicara di APEC CEO Summit Peru 2024: Kawasan Pasifik Dinamis dan Punya Masa Depan Ekonomi yang Cerah
Prabowo di APEC CEO Summit Peru 2024 Singgung Persaingan di Dunia: Pemimpin Negara Perlu Lebih Bijaksana
Prabowo Ajak Negara APEC Kolaborasi dengan Indonesia Olah Sumber Daya Alam
PM Kanada Justin Trudeau Puji Prabowo di Sela APEC 2024: Kepemimpinan Anda Luar Biasa!
Momen Presiden Vietnam Jenderal Luong Cuong Puji dan Ajak Prabowo Foto Bersama Disela-sela KTT APEC 2024 Peru
Presiden Vietnam Luong Cuong Puji Prabowo Subianto: Dengan Keberanian Bapak Indonesia akan Berkembang Unggul!
Momen Keakraban Prabowo dengan Para Pemimpin Dunia di Forum APEC 2024: Bergandengan Tangan hingga Foto Bersama