berita-publik

Prosesi Kirab Budaya Meriahkan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka

Kamis, 17 Agustus 2023 | 21:07 WIB
Prosesi kirab budaya mengawali kemeriahan peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI, Kamis (17/8/2023). (FOTO: BPMI Setpres/Kris)

Arahpublik.com – Mengawali kemeriahan kemeriahan peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, dilaksanakan prosesi kirab budaya.

Pelaksanaan kirab budaya berlangsung pada Kamis (17/8/2023), dari Monumen Nasional (Monas)menuju Istana Merdeka, Jakarta, dalam rangka HUT Ke-78 Kemerdekaan RI.

Berbeda dari tahun sebelumnya, kirab budaya HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, memiliki rute yang lebih panjang dan durasi yang lebih lama.

Baca Juga: Presiden Jokowi Naikkan Gaji PNS, TNI/Polri, Pensiunan Tahun Depan, Ini Harapannya!

Diawali dengan penyerahan duplikat bendera Merah Putih dan naskah asli teks proklamasi yang ada di Ruang Kemerdekaan Monumen Nasional.

Penyerahan dilakukan  Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono, kepada Tim Purna Paskibraka Duta Pancasila.

Lalu, duplikat bendera Merah Putih dibawa oleh Purna Paskibraka Tahun 2022, Ghania Taufiqa Salma Wibowo, perwakilan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca Juga: Selebgram Oklin FIa Dipolisikan Lagi, Terbaru laporan Umi Pipik dan Marissya Icha ke Polisi

Sedangkan naskah asli teks proklamasi dibawa oleh Purna Paskibraka Tahun 2022 Ayumi Putri Sasaki, yang mewakili Provinsi Jawa Timur.

Keduanya menuju Istana Merdeka dengan menggunakan Kereta Kencana Ki Jaga Rasa.

Diiringi pasukan marching band TNI-Polri, Pasukan Satria Nusantara dari Paspampres, Pasukan Berkebaya Pertiwi Indonesia.

Baca Juga: Kisah Kiai Syihabuddin Bantarkawung, Korban Kemelut Api Fitnah

Turut mengeringi perwakilan Raja-Raja Nusantara dari 38 provinsi di seluruh Indonesia, serta perwakilan pelajar SMP dan SMA yang berpakaian adat Nusantara.

Rute yang dilewati kirab budaya kali ini juga berbeda dari rute tahun sebelumnya.

Kali ini, kirab budaya melewati rute dari Cawan Monas menuju Patung Kuda.

Halaman:

Tags

Terkini