berita-publik

Mengerikan! Jutaan Situs Judi Online Masuk ke Website Pemerintah dan Akademik

Rabu, 23 Agustus 2023 | 23:37 WIB
Contoh situs judi online yang menyusup di website pemerintah dan akademik. ( FOTO: Twitter @ismailfahmi)

Baca Juga: Lawan Thailand di Semifinal Piala AFF U-23, Timnas Indonesia Fokus Latihan Taktik

Kemudian, kata dia, penegakan hukum dengan bekerja sama para penegak hukum.

“Penegakan hukum, bekerja sama dengan penegak hukum untuk mengidentifikasi dan menindak pihak-pihak yang terlibat dalam menyebarkan konten judi ilegal,” jelasnya.

Sebelumnya, Kementerian Kominfo, siap memberantas situs tersebut hingga ke akarnya.

Baca Juga: Kemenag Hentikan Kartu Nikah Fisik Sejak 2021, Begini Cara Cetak Kartu Nikah Digital

Menkominfo Budi Arie Setiadi, menhgatakan  perlu dilakukan penindakan, karena judi online berpotensi merugikan masyarakat, terutama di kalangan menengah ke bawah.

“Seluruh pihak yang terlibat di dalam judi online akan dibawa ke ranah pidana,” kata Menkominfo Budi Arie. Rabu (9/8/2023).

Menteri Budi Arie mengaku, pemberantasan iklan, laman, ataupun aplikasi berkenaan judi online bukan perkara mudah.

Baca Juga: Imbas Polusi Udara Jakarta, Anak Zaskia Mecca Derita Sesak Napas dan Gunakan Alat Bantu Pernapasan

Menurutnya, judi ini kan setua umur peradaban manusia. Namun demikian, Kementerian Kominfo berupaya membangun kesadaran bersama.

“Kita akan koordinasi dengan aparat penegak hukum, Kepolisian RI, dan kita juga mengimbau bahwa daya rusak judi slot korbannya rakyat bawah dan anak kecil,” pungkasnya.***

Halaman:

Tags

Terkini