berita-publik

Respons Jokowi soal Duet Anies-Cak Imin yang Bikin Koalisi Pecah

Jumat, 1 September 2023 | 14:17 WIB
Presiden Jokowi merespons duet Anies-Cak Imin. (FOTO: Tangkap layar YouTube Setpres)

Atas fakta dan rentetan peristiwa tersebut, Demokrat menilai telah terjadi pengkhianatan terhadap semangat perubahan.

Baca Juga: Agnez Mo Urus e-KTP di Kelurahan Kedoya Utara, Bikin Kaget Pegawai Sudin Dukcapil Jakarta Barat

“Pengkhianatan terhadap Piagam Koalisi yang telah disepakati oleh ketiga Parpol,” tegas Teuku Rieky.

“Juga pengkhianatan terhadap apa yang telah disampaikan sendiri oleh capres Anies Baswedan, yang telah diberikan mandat untuk memimpin Koalisi Perubahan,” pungkasnya.

PKB Putuskan Sore ini

Sementara itu, PKB akan memutuskan duet Anies-Cak Imin, sore ini di Surabaya, jawa Timur.

Baca Juga: Menko PMK Canangkan Wacana Pelarangan Pelaksanaan Haji Lebih dari Satu Kali

PKB telah menggelar rapat pleno di Jakarta, pada Jumat (1/9/2023) pagi, membahas duet Anies-Cak Imin di Pilpres 2024.

Rapat pleno pembahasan duet Anies-Cak Imin dihadiri jajaran pengurus harian DPP PKB.

Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, mengakui dalam rapat tersebut, membahas tawaran NasDem untuk menduetkan Anies-Cak Imin di Pilpres 2024.

Baca Juga: Hotman Paris: Ada Korban Lain oleh Oknum TNI? Ayo, Hubungi Hotman 911

“Tentu tawaran kerja sama (NasDem) akan didetailkan, dengan rapat yang lebih luas,” ucap Gus Jazil, sapaan akrabnya.

Dia menjelaskan, PKB juga akan berkonsultasi dan meminta pendapat para para kiai terkait duet Anies-Cak Imin.

“Itu akan difinalkan. Finalisasinya nanti di Surabaya,” ucap Gus Jazil.

Baca Juga: Soroti Perselingkungan ASN, Psikiater Ungkap Dampak Buruk Berselingkuh: Stres hingga Sakit Jantung dan Stroke

Halaman:

Tags

Terkini