Baca Juga: Jadi Top Scorer Dunia 2023, Cristiano Ronaldo Sabet Penghargaan Maradona Award
“Mereka diminta mempertahankan setiap jenggal, tetapi kita tidak diberikan tempat tinggal untuk berdinas. Itu tidak benar, harus dikoreksi,” kata Anies.
Karena itu, Anies memandang, menjaga pertahanan negara ini diperlukan perhatian khusus terhadap pihak-pihak atau pekerja-pekerja yang terlibat di bidang tersebut.
Ia juga mengutarakan janji tentang kenaikan gaji tiap tahun untuk TNI, Polri, dan ASN di bidang pertahanan.
“Saya menyampaikan bila saya ditugasi, kenaikan gaji dilakukan tiap tahun, perumahan prajurit TNI dipastikan dibangun," tuturnya.
"Sehingga mereka tidak perlu ngekos, tidak perlu sewa, sehingga mereka bisa tenang,” sambungnya.***
Baca Juga: Akibat Aksi Bagi-Bagi Uang, Gus Miftah Dipanggil Bawaslu Kabupaten Pamekasan