berita-publik

Soal Penampilan di Debat Cawapres Kedua, Gibran: Ofensif atau Tidak, Saya Kembalikan ke Pemirsa

Senin, 22 Januari 2024 | 19:40 WIB
Prabowo Subianto bersama Gibran Rakabuming Raka usai Debat Pilpres keempat. (Foto: Istimewa)

Menkopolhukam itu menyebut contoh ekonomi sirkuler yang banyak diterapkan orang-orang di daerah asalnya, yakni Madura.

"Orang Madura itu mempelopori ekonomi hijau, seperti memunguti sampah," tuturnya.

Menanggapi itu, Gibran menunjukkan gestur mencari-cari sesuatu dengan pandangan tajam.

"Saya lagi nyari jawaban Prof Mahfud, kok enggak ketemu. Saya nanya greenflation kok jawabnya ekonomi hijau," ujarnya.

Baca Juga: Gibran Tanya Soal Inflasi Hijau, Mahfud MD Enggan Menjawab: Recehan, Tidak Layak Dijawab

Kemudian, Gibran menjelaskan, transisi menuju ekonomi hijau harus dilakukan hati-hati. Ia mencontohkan biaya R&D yang mahal.

Mendapat waktu menjawab kembali, Mahfud enggan memanfaatkan kesempatannya.

"Jawabannya ngarang-ngarang enggak karuan. Itu pertanyaan recehan. Tidak layak dijawab menurut saya," ujarnya.***

Baca Juga: Hokky Caraka Demam Panggung Lawan Vietnam: Saya Akan Evaluasi Diri Sendiri untuk Kesempatan Selanjutnya

Halaman:

Tags

Terkini