berita-publik

Pj Gubernur Jateng Berikan Tali Asih Kepada Peserta MTQ Nasional Senilai Rp190 Juta, Ini Saran Kemenag Tingkatkan Prestasi

Sabtu, 28 September 2024 | 06:36 WIB
Potret Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana, usai penyerahan tali asih kepada Kafilah MTQ Nasional ke-XXX, Jumat (27/9/2024). (Foto: Humas Pemprov)

Arahpublik.com - Pj Gubenur Jateng, Nana Sudjana, menyerahkan tali asih kepada kafilah Jateng yang berkompetisi pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke-XXX di Samarinda, Kalimantan Timur.

Total tali asih yang diserahkan Nana Sudjana, di Kantor Gubernur Jateng, Jumat (27/9/2024) itu, sebanyak 190 juta.

Diketahui, pada MTQ Nasional ke-XXX yang berlangsung pada 6-16 September 2024 tersebut, kafilah Jateng mengikuti 8 cabang dan 22 cabang lomba.

Baca Juga: Keresahan Bernadya Ribka: Pelecehan Seksual Terjadi di Dunia Nyata dan Medsos: Begini Soal Trauma yang Bisa Dialami Korban

Ada sebanyak 132 orang yang diberangkatkan, terdiri dari 55 peserta, dan sisanya meliputi pimpinan, pelatih, pendamping dan dokter pendamping.

Prestasi yang berhasil diraih Jateng adalah juara III tilawah anak-anak putri, juara Harapan I hafalan 1 juz dan tilawah putri, kaligrafi kontemporer putra, dan kaligrafi kontomporer putri.

Selanjutnya juara Harapan II karya tulis ilmiah Al-Qur’an putri, juara Harapan III kaligrafi naskah putra, hafalan 30 juz putri dan tafsir bahasa inggris putri.

Baca Juga: Pj Gubernur Nana Sudjana Apresiasi Kafilah Jateng Pada MTQ Nasional ke-XXX, Ini Pesannya!

Pemberian tali asih atau penghargaan kepada para kafilah yang berprestasi, meliputi juara III sebesar Rp30 juta.

Lalu, juara harapan I sebesar Rp20 juta, harapan II Rp15 juta, dan harapan III sebesar Rp10 juta.

“Bagi yang tidak mendapatkan juara, mereka tetap mendapatkan tali asih sebesar Rp1,5 juta,” kata Nana, usai memberikan penghargaan.

Baca Juga: GIIAS Bandung 2024 Jadi Ajang Ratusan Pelajar Belajar Teknologi dan Inovasi Otomotif

Dia menyampaikan apresiasi atas perjuangan para kafilah yang telah berhasil menyabet beberapa golongan lomba.

Namun, kata Nana, pihaknya berharap, prestasi yang telah diraih bisa ditingkatkan, sehingga mendapat peringkat yang lebih baik.

Selama ini, lanjutnya, kegiatan MTQ ataupun STQ selalu mendapatkan dukungan dari Pemprov Jateng, salah satunya melalui hibah keagamaan kepada LPTQ Provinsi Jateng.

Halaman:

Tags

Terkini