berita-publik

Pengamat Melihat Ketegasan dalam Arahan Presiden Prabowo di Rapat Perdana Kabinet Merah Putih

Kamis, 24 Oktober 2024 | 13:28 WIB
Potret Presiden Prabowo Subianto saat memimpin rapat Kabinet Merah Putih perdana di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10/2024). (Foto: Tim Prabowo)

Baca Juga: Pemberdayaan BRI Bikin UMKM Keripik Pisang ‘Njik Njik’ di Bakauheni Lampung Berkembang Pesat

“Agar anak-anak bangsa sehat, agar anak-anak bangsa berkualitas, agar anak-anak bangsa unggul,” kaat Ujang.

“Oleh karena itu program itu harus didukung oleh semua komponen bangsa termasuk para pejabat-pejabat yang memang punya kewajiban untuk bekerja, mendukung atau mendorong Makan Bergizi Gratis,” lanjutnya.

Kemudian, Ujang juga menyoroti ketegasan Prabowo kepada seluruh jajaran Menteri Kabinet Merah Putih agar senantiasa merombak birokrasi di negara ini yang terkenal rumit dan kusut.

Baca Juga: GIIAS Semarang 2024, Chery Hadirkan Tiggo 5X dan 8, Omoda E5 hingga iCAR 03

“Apa yang disampaikan oleh Pak Prabowo langsung berbicara tepat sasaran saat ini, isu-isu yang menjadi masalah birokrasi yang ribet di birokrasi kan terkenal kalau bisa dipersulit kenapa dipermudah?” ucapnya.

“Nah ini harus dihilangkan di masa pemerintahan Prabowo. Birokrasi yang ribet itu agar memang dipermudah,” sambung Ujang.

Baca Juga: GIIAS Semarang 2024 Resmi Dibuka: Pajang 19 Merek Otomotif Dunia di Venue Baru hingga Apresiasi Kepada Gaikindo

Selain itu, pernyataan menarik dari Prabowo dalam rapat itu adalah saat mengimbau para menterinya untuk mengurangi perjalanan dinas ke luar negeri yang tidak penting, seminar-seminar dan acara seremonial.

“Ini komitmen kebangsaan kenegaraan dan kerakyatan dari Pak Prabowo untuk diikuti oleh para menterinya agar para menterinya bekerja dengan baik,” pungkas Ujang.***

Halaman:

Tags

Terkini