Sebagai penggeraknya, Maung Garuda Limousine ditenagai mesin berkekuatan 202 PS/199 HP bertransmisi otomotis 8 kecepatan.
Mesin ini mampu melajukan Maung Garuda Limousine dengan kecepatan maksimal (top speed) dibatasi sampai 100 kilometer per jam.
Meski pada panel penunjuk kecepatan (speedometer) tertera top speed mencapai 220 km per jam.
Mobil ini digunakan Prabowo usai dilantik sebagai Presiden Ke-8 RI, Minggu (20/10/2024).
Saat itu, Prabowo menggunakan mobil MV3 Maung Garuda Limousine dari Gedung DPR/MPR menuju Istana Merdeka.
Mobil yang dinaiki Presiden Prabowo saat itu, terlihat berwarna putih dengan gaya khas Eropa.
Pada bagian belakang mobil Maung terdapat emblem Garuda dan berpelat 'Indonesia 1'.***