berita-publik

Presiden Terpilih AS Donald Trump Puji Prabowo: Luar Biasa yang Anda Lakukan di Indonesia, Saya Hormat!

Selasa, 12 November 2024 | 13:04 WIB
Potret Presiden terpilih AS Donald Trump yang memuji Prabowo Subianto. (Foto: Instagram.com/@presiden amerika serikat)

Arahpublik.com - Presiden terpilih Amerima Serikat (AS) Donald Trump menyebut Prabowo Subainto sebagai sosok yang luar biasa.

Sanjungan Donald Trump kepada Presiden ke-8 RI Prabowo Subianto terucap dalam percakapan keduanya melalui saluran telepon.

Momen Prabowo dan Donald Trump berbincang melalui telepon terlihat dalam video di akun Instagram sang Presiden ke-8 RI @prabowo, Minggu (10/11) malam WIB.

Baca Juga: Buruan! Ini Harga Promo Tiket GJAW 2024 yang Jadi Rumah Ribuan Kendaraan Dunia

Di awal percakapan, Prabowo menyampaikan sukacita atas terpilihnya Donald Trump sebagai presiden terpilih AS.

"Apabila memungkinkan, saya ingin menghampiri Anda secara langsung di mana pun Anda berada untuk memberikan ucapan selamat secara langsung," kata Prabowo.

"Ah, boleh sekali. Sangat boleh. Kita bisa laksanakan itu kapanpun Anda mau," jawab Donald Trump.

Baca Juga: Bank Kustodian BRI Luncurkan Fitur Baru Layanan Multi-share Class

Kemudian, Donald Trump dengan bangga memuji Prabowo atas kinerja yang dilakukannya untuk Indonesia.

Ia menilai Prabowo memiliki kualitas pribadi yang tidak dimiliki banyak orang.

“Apa yang Anda lakukan di Indonesia sangat baik. Saya bangga dengan Anda. Luar biasa," ucap Donald Trump sambil memuji kemampuan berbahasa Inggris Prabowo.

Baca Juga: Legislator Ingatkan Polisi Harus Jaga Netralitas Jelang Pilkada 2024, Kapolri: Selalu Ditanyakan

"Luar biasa apa yang Anda perbuat, luar biasa. Anda sangat dihormati. Anda adalah orang yang sangat dihormati dan saya mengakui itu. Itu tidak mudah," sambungnya.

Prabowo mengucapkan terima kasih atas pujian terhadap dirinya. Ia pun menyampaikan keinginan untuk menemui langsung Donald Trump jika ada kesempatan.

“Terima kasih, Pak. Pak saya akan menghampiri Anda pada saat yang Anda berkenan jika memungkinkan,” jawab Prabowo.

Halaman:

Tags

Terkini