berita-publik

Presiden Prabowo Nyoblos Pilkada 2024 di Bojong Koneng: Menang Kalah Biasa, Utamakan Kerja Sama

Rabu, 27 November 2024 | 11:10 WIB
Presiden Prabowo Subianto menggunakan hak pilihnya untuk Pilkada 2024 di TPS 008, Bojong Koneng, Bogor, Rabu (27/11/2024). (Foto: Tim Media Prabowo)

Baca Juga: AgenBRILink di Wilayah Transmigrasi Merauke Sukses Pacu Kemajuan Ekonomi Lokal

Momen Presiden Prabowo menggunakan hak pilihnya di Pilkada 2024 juga di unggah akun Instagram Presiden @presidenrepublikindonesia pada Rabu (27/11/2024).

“Pagi ini, Presiden menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024 di TPS 008 Bojong Koneng,” tulis akun tersebut.

Dalam keterangan yang diunggah di akun Instragram tersebut, Prabowo menyerukan kepada seluruh warga untuk menggunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga: Judi Online Virus Berbahaya, Gus Jazil: Aparat Tidak Boleh Pandang Bulu, Semua Harus Disikat!

Prabowo juga berpesan agar Masyarakat selalu menjaga persatuan dalam pesta demokrasi lima tahunan ini.

“Kepada seluruh rakyat Indonesia, gunakanlah hak pilih kita dengan sebaik-baiknya dan jaga selalu persatuan dan kegembiraan dalam pesta demokrasi,” ucapnya.

“Semoga Pilkada ini membawa kemajuan, keadilan, dan kesejahteraan bagi bangsa Indonesia,” doa dan harapan Presiden Prabowo.

Baca Juga: Maarten Paes Sensitif Gluten Diungkap Fisioterapis Timnas Indonesia Heo Ji-seob, Kenali Gejala dan Hindari Makanan Ini

Diketahui, hari ini, Rabu (27/11/2024), merupakan Hari Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Sebanyak 545 daerah dengan rincian 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota akan memilih pemimpin daerah yang baru.***

Halaman:

Tags

Terkini