Litbang Kompas, hingga pukul 18.18 WIB, data masuk 100 persen, Rabu (27/11/2024):
- Ridwan Kamil-Suswono: 40,02%
- Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 10,49%
- Pramono Anung-Rano Karno: 49,49%
LSI, hingga pukul 21.19 WIB, data masuk 100 persen, Rabu (27/11/2024):
- Ridwan Kamil-Suswono: 39,29%
- Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 10,61%
- Pramono Anung-Rano Karno: 50,10%
Charta Politika, hingga pukul 21.40 WIB, data masuk 100 persen, Rabu (27/11/2024):
- Ridwan Kamil-Suswono: 39,25%
- Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 10,60%
- Pramono Anung-Rano Karno: 50,15%
Baca Juga: Pilkada Jateng 2024 Kondusif, Sekda Sumarno: Dukung Program Pemimpin Terpilih
Indikator Politik, hingga pukul 20.29 WIB, data masuk 100 persen, Rabu (27/11/2024):
- Ridwan Kamil-Suswono: 39,53%
- Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 10,61%
- Pramono Anung-Rano Karno: 49,87%.
Untuk dipahami, bahwa hasil hitung cepat bukanlah hasil resmi dari KPU.
Hasil hitung cepat bisa menjadi gambaran dalam mengetahui sementara perolehan suara Pilkada 2024, tetapi bukan rujukan resmi.
Baca Juga: AgenBRILink di Wilayah Transmigrasi Merauke Sukses Pacu Kemajuan Ekonomi Lokal
Hasil resmi Pilkada 2024 tetat menunggu hasil penghitungan suara manual dan berjenjang yang dilakukan KPU di masing-masing daerah.
Berdasarkan jadwal KPU, hasil resmi Pilkada 2024 baru akan disampaikan sekira 19 hari setelah pemungutan suara, yaitu pada 16 Desember mendatang.***