• Selasa, 17 September 2024

Diajak Jokowi Jajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Selebriti Bahagia KCJB Hadir di Indonesia

- Kamis, 14 September 2023 | 13:02 WIB
Jokowi bersama para selebriti tanah air menjajal kereta cepat Jakarta-Bandung. (Foto: Instagram @raffinagita1717)
Jokowi bersama para selebriti tanah air menjajal kereta cepat Jakarta-Bandung. (Foto: Instagram @raffinagita1717)

Arahpublik.com - Sejumlah selebriti diajak Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjajal moda transportasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dari Stasiun KCJB Halim menuju Stasiun Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Rabu (13/09/2023).

Para artis yang hadir tersebut di antaranya Raffi Ahmad, Vino G. Bastian, Gading Marten, dan lainnya.

Para penggiat seni yang hadir itu mengaku sangat senang dan bangga mendapat kesempatan mencoba langsung kereta cepat pertama di Indonesia.

Baca Juga: Tanggapi Pemilihan Rektor Unpas, Boyke: Menunggu Arahan Ketua IKA FH Unpas untuk Audiensi Pada Paguyuban

Tanggapan Raffi Ahmad

Raffi Ahmad, salah satunya mengaku sangat senang dan berharap kereta cepat dapat mengurai kemacetan.

Bahkan, pada kesempatan itu, ia meminta tanda tangan kepada Jokowi di kemeja putih bagian belakang miliknya.

Momen itu pun ia unggah di akun media sosial pribadinya.

"Bangun Pemudi Pemuda Indonesia semangat untuk terus Membangun Negeri Indonesia Tercinta ????????. Ayo bersama-sama kita bangun untuk majukan negeri kita dengan cara apapun yang terbaik yang bisa kita lakukan sebagai bukti bakti sumbangsih kita sebagai anak negeri dengan tulus dan ikhlas," katanya melalui Instagram @raffinagita1717.

"Terimakasih untuk Presiden @jokowi / semua Abdi Negara dan seluruh rakyat Indonesia yang selalu terus berjuang untuk membagun Indonesia lebih maju dan terus berkembang lebih baik ????????❤️????," lanjutnya.

Baca Juga: Wartawan mediakepri Group Diintimidasi saat Liputan, Petugas Maksa Minta Hapus Video

Artis kelahiran Bandung itu merasa hal ini memudahkan dirinya. Sebab, perjalanan antara tempat tinggal sekarang dan tempat kelahirannya dapat ditempuh dengan waktu singkat.

“Senang banget bersama Bapak Jokowi uji coba langsung, sebentar lagi beroperasi dan saya juga sebagai orang yang lahirnya di Bandung, kerja sekarang di Jakarta merasa senang sekali menggunakan kereta cepat ini bisa mengurai kemacetan,” tuturnya.

Raffi Ahmad pun mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah merealisasikan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Raffi menilai, kehadiran kereta cepat di Indonesia menjadi bukti bahwa Indonesia semakin maju.

“Bapak Jokowi terima kasih banyak, ini adalah salah satu bukti bahwa Indonesia semakin maju dan kereta cepat ini sangat membanggakan sekali buat kita Indonesia,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Al-Afgani Hidayat

Sumber: setkab.go.id

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X