Cerita Sukses Pelaku UMKM Bisa Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI

- Rabu, 20 November 2024 | 15:11 WIB
Potret Rumah BUMN Jakarta binaan BRI hadir dengan produknya di Bazar UMKM BRILiaN yang berlangsung di Area Taman BRI, Jakarta, Jumat (15/11/2024). (Foto: Dok. BRI)
Potret Rumah BUMN Jakarta binaan BRI hadir dengan produknya di Bazar UMKM BRILiaN yang berlangsung di Area Taman BRI, Jakarta, Jumat (15/11/2024). (Foto: Dok. BRI)

Baca Juga: Kembali Digelar, Delapan Klaster Usaha Binaan BRI Ikuti Bazar UMKM BRILiaN

"Kami memetakan kebutuhan masing-masing UMKM, jika ada yang membutuhkan pelatihan di bidang digital marketing, kami siapkan,” ucap Jajang Rohmana.

“Jika mereka lebih membutuhkan pelatihan offline, kami adakan secara langsung di Rumah BUMN Jakarta,” lanjutnya.

Potret Rumah BUMN Jakarta binaan BRI dengan ragam produknya. (Foto: Dok. BRI)

Dia mengatakan, lebih dari 6.000 UMKM sudah mendapatkan manfaat dari program ini, dengan mayoritas peserta berasal dari sektor F&B (Food and Beverage), fashion, dan kerajinan tangan.

Terutama di Jakarta, kata dia, sektor F&B mendominasi, namun tidak jarang juga ada pelaku bisnis fashion dan craft.

Baca Juga: Vicky Prasetyo Didukung Jokowi Jadi Bupati Pemalang Usai Bikin Heboh di Debat Pilkada 2024, Intip 4 Aksi Menarik dari Sang Artis

Ramaikan Bazar UMKM BRILiaN

Selain pelatihan, Rumah BUMN Jakarta juga menyediakan platform bagi UMKM untuk memamerkan produk mereka kepada masyarakat luas melalui kegiatan bazar.

Jajang bercerita tentang bagaimana mereka membawa tiga UMKM untuk berpartisipasi dalam Bazar UMKM BRILiaN yang berlangsung di Area Taman BRI, Jakarta, pada Jumat (15/11/2024).

Baca Juga: MUF GJAW 2024 Siapkan Fasilitas Test Drive Dan Test Ride Lebih Luas, Pecinta Otomotif Wajib Hadir!

"Kami membawa tiga produk UMKM dengan varian yang berbeda-beda, ada yang menawarkan keripik singkong (Rubika Ganepo),” tuturnya.

“Ada yang membuat kukis brownies yang rasanya sangat menggoda, hingga ada juga produk basreng seuha yang sangat diminati," sambung Jajang.

Bazar ini menjadi salah satu cara bagi UMKM untuk menguji pasar dan mendapatkan feedback langsung dari konsumen.

Baca Juga: BRI Bagikan Strategi Pengelolaan Keuangan dan Investasi Bagi Generasi Muda Agar Tidak Terjerat Pinjol

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Rilis BRI

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X