Selain itu, kata dia, Karenina Anderson, juga mengaku mendapatkan ganja dari seorang perempuan berinisial P, yang merupakan temannya.
Baca Juga: Perpres Nomor 48 Tahun 2023 Terbit, Penanganan Pandemi Covid-19 Resmi Berakhir, KCPPEN Dibubarkan!
“Barbuk tersebut didapatkan dari seseorang dengan panggilan P," ucap Ardhy.
Lalu, Ardhy mengatakan, ganja tersebut diberikan oleh P kepada Karenina secara cuma-cuma alias gratis pada Juli 2023.
"Tersangka diberikan secara gratis atau cuma-Cuma. Diberikan pada bulan lalu,” ucap Ardy.
Baca Juga: Polda Metro Jaya Limpahkan Tiga LP Ujaran Kebencian Rocky Gerung ke Bareskrim
Menurut Karenina, kata Ardy, barang bukti ganja itu dibeli oleh P, dan menyuruh Karenina mencoba ganja tersebut.
“Barang tersebut merupakan barang yang dibeli oleh P dan menyuruh yang bersangkutan untuk mencoba barang atau ganja tersebut," jelasnya.
Kini, perempuan berinisial P tersebut, masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).
Baca Juga: Menag Yaqut Tutup Operasional Haji 2023: 773 Wafat, 77 Dirawat di RS Arab Saudi, 1 Masih Hilang
Selain itu, berdasarkan pengakuan Karenina, ia menggunakan narkoba jenis ganja karena adanya gangguan kesehatan.
“Untuk saudari KMA ini memang ada riwayat kesehatannya, dia setelah kita cek, ternyata ada penyakit insomnia,” ujar Ardhy.
Ardhy menyampaikan alasan Karenina menggunakan ganja karena depresi serta adanya masalah keluarga.
Baca Juga: Kabar Terbaru Kasus Panji Gumilang, Bareskrim Polri Sebut Bakal Ada Tersangka Baru
“Depresi juga, dan mengalami gangguan depresi ya dan mungkin masalah keluarga sedikit,” pungkasnya.
Artikel Terkait
Model Karenina Anderson Ditangkap Polisi Karena Narkoba Jenis Ganja
Ditangkap Polisi Gegara Narkoba, Model Karenina Anderson Minta Maaf Kepada Keluarga dan Masyarakat
Ditangkap Narkoba, Karenina Anderson Peroleh Ganja dari Temannya
Profil Karenina Anderson, Artis Sekaligus Model Cantik yang Ditangkap Polisi Karena Narkoba
Rekrutmen CPNS 2023 Dibuka September, Honorer Jadi Prioritas, PPPK dan Pelamar Umum Bisa Daftar
Perpres Nomor 48 Tahun 2023 Terbit, Penanganan Pandemi Covid-19 Resmi Berakhir, KCPPEN Dibubarkan!
Menkes Budi Gunadi Sadikin Temui Elon Musk, Bahas Apa Ya?
BKN: PPPK Jadi Prioritas Seleksi CPNS 2023!
Seleksi CPNS 2023, BKN Tambahkan Informasi Jabatan di Portal SSCASN
Ribuan PPPK Mundur Karena Gaji Rendah, BKN Siapkan Langkah Antisipasi di Seleksi CPNS 2023