Arahpublik.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di-roasting oleh Kiky Saputri dan Ate Komika dalam acara Resolusi Indonesia di Tennis Indoor Senayan beberapa waktu lalu.
Pada kesempatan itu, pasangan Calon Presiden (Capres) dan Cawapres nomor urut 01, Anies dan Muhaimin (AMIN) juga turut hadir di panggung utama.
Cak Imin menjadi sasaran roasting lantaran pernyataannya ketika Debat Cawapres 2024 yang dilaksanakan pada 22 Desember 2023 lalu.
Bahkan, visi dan misi pasangan AMIN disebut masih standar dengan nada bercanda dari dua pelawak tersebut.
Baca Juga: Sentil Jokowi Soal Anggaran Pertahanan, Mahfud: Itu Bukan Rahasia, Jelaskan Saja, Biar Publik Tahu
“Tapi yang paling penting nih Cak, tolong lah udah bagus tagline-nya, ‘Indonesia Perubahan’ yang berubah biar Indonesia jangan program-programnya diubah Cak. Karena waktu kemarin di debat cawapres dibilang katanya ‘Saya akan mengubah kota-kota lain setara Jakarta” itu memang programnya ada ya Pak?” kelakar Kiky.
“Tapi 14 kota, karena grogi jawabnya 40. Itu kan ngerepotin tim ya Bang,” lanjutnya.
Setelah itu, Ate memberikan tanggapan mengenai pernyataan Kiky tersebut. Menurut Ate, sebaiknya Cak Imin fokus membangun citra terlebih dahulu.
“Lagian daripada fokus bangun 40 kota mending fokus bangun citra dulu di Indonesia gitu,” ujar Ate.
Baca Juga: Modus Operandi Transaksi Narkoba, Aktor Ibra Azhari Beli Sabu Dibungkus Parfum Dikirim Kurir Online
Kiky kemudian memberikan tanggapan bahwa tidak ada yang mustahil, ia juga memberikan contoh dari kisah Roro Jonggrang.
“Tapi mungkin nggak ada yang mustahil karena kita pernah dengar cerita Roro Jonggrang bisa bangun 1000 candi dalam satu malam. Tapi kan itu dongeng. Jadi yang pasti-pasti aja ya Cak,” timpal Kiky.
Kiky juga membahas mengenai visi dan misi yang diusung oleh pasangan AMIN. Menurut Kiky, misi yang diusung sudah bagus, tetapi visinya masih standar.
“Lagian kalau mau visi misi mah yang simpel aja, Pak. Saya kasih saran, Pak. Visi foya, misi foya. Saatnya visi misi foya-foya,” canda Ate.