• Selasa, 17 September 2024

Timnas U-23 Lolos ke Piala AFC, Erick Thohir: Pertahankan Tradisi Kemenangan di Qatar!

- Rabu, 13 September 2023 | 11:34 WIB
Ketum PSSI, Erick Thohir sedang menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia U-23. (Foto: Dok. PSSI)
Ketum PSSI, Erick Thohir sedang menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia U-23. (Foto: Dok. PSSI)

Arahpublik.com - Timnas Indonesia U-23 berhasil menorehkan sejarah lolos ke putaran final Piala AFC U-23. Sebab, Timnas Merah Putih telah meraih kemenangan 2-0 atas Turkmenistan pada ajang kualifikasi Piala Asia U-23.

Karena itu, skuad Garuda dipastikan lolos ke putaran Piala Asia U-23 yang akan berlangsung di Qatar pada 2024 mendatang.

Terkait hal itu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyambut positif kelolosan Indonesia. Ia menegaskan, mental dan tradisi menang ini harus menjadi kultur yang tidak luntur.

"Alhamdulillah tradisi kemenangan Timnas U-23 berlanjut. Setelah emas SEA Games 2023, finalis AFF U-23, tren positif berlanjut di kualifikasi Piala AFC U-23. Mari kita pertahankan mental dan tradisi menang di Qatar," ujarnya dalam keterangannya yang diterima arahpublik.com, Selasa (12/09/2023).

Baca Juga: Pengamat: Erick Thohir Sukses Bangun Tradisi Juara Timnas Indonesia

Peluang Timnas ke Olimpiade Paris 2024

Erick mengatakan, misi sesungguhnya Timnas U-23 ada di Qatar pada 2024.

Sebab, dengan melaju hingga babak semifinal, Timnas Indonesia bisa menatap peluang bermain di Olimpiade Paris.

"Tidak ada yang tak mungkin dalam sepak bola. Memang perjuangan di Qatar tidak mudah. Namun dengan mental pemenang yang tidak mau menyerah, tradisi kemenangan ini bisa kita lanjutkan untuk menembus Olimpiade Paris 2024," ujar Erick.

Erick menegaskan bahwa untuk mencapai target optimal di Qatar, Timnas Indonesia U-23 mesti fokus. Erick pun meminta pemain tidak puas dengan sekadar lolos ke Piala Asia U-23.

"Mental pemenang ini yang mesti dipertahankan siapapun lawannya. Hari ini mungkin Turkmenistan, besok di Qatar mental yang sama mesti kita pertahankan, tak peduli lawannya Jepang atau Korea Selatan," katanya.

Baca Juga: Erick Thohir Sukses Bentuk Timnas Indonesia yang Punya Tradisi dan Mental Juara  

PSSI Kepengurusan Erick

Di era Erick Thohir memegang kendali kepengurusan PSSI, Timnas Indonesia memang mencatat rentetan hasil yang sangat baik.

Dimulai dengan keberhasilan timnas U-19 tampil baik di Piala Asia. Meski satu grup dengan Uzbekistan dan Irak yang keduanya kemudian menjadi juara dan runner up kompetisi, Indonesia mampu bersaing ketat di putaran grup.

Tren positif timnas berlanjut di ajang SEA Games 2023. Penantian juara timnas selama 32 tahun berhasil dituntaskan dengan keberhasilan timnas Indonesia meraih juara.

Halaman:

Editor: Al-Afgani Hidayat

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X