Arahpublik.com - Pertandingan Timnas U20 Indonesia pada babak kualifikasi Piala Asia U20 2025 bakal dialihkan ke Stadion Madya Senayan, Jakarta.
Awalnya, laga Timnas U20 Indonesia, untuk kualifikasi Piala Asia U20 digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Namun, lokasi pertandingan bakal dipindah, menyusul adanya surat dari Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPK GBK).
Baca Juga: Tuntut Keadilan! Ibunda Dokter Aulia Risma Ungkap Kematian Anaknya Karena Perundungan di PPDS
Surat tersebut, berisi lanjutan pemeliharaan besar Lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Berdasarkan surat bernomor B-55/PPKGBK/Dir.PPU/09/2024, tersebut, seluruh pertandingan di Grup F babak kualifikasi Piala Asia U20 2025 belum dapat dilaksanakan di SUGBK.
Surat itu, ditujukan kepada Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI).
Baca Juga: iShowSpeed Datang ke Indonesia, Ini 4 Fakta hingga Viral di Media Sosial, Salah satunya Baju Arhan
“Kami sampaikan bahwa lapangan (FOP) Stadion Utama GBK akan dilakukan lanjutan tahapan pada pemeliharaan besar guna menyambut Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada bulan November 2024,” isi surat tersebut.
Lebih lanjut, pihaknya juga berharap serangkaian tahapan pemeliharaan ini akan menghasilkan kualitas rumput lapangan (FOP) yang sesuai dengan standar yang ada serta visual yang ideal.
“Sehubungan dengan hal tersebut di atas, kami mohon dukungan PSSI agar pemeliharaan ini dapat berjalan dengan lancar,” bunyi surat itu.
“Dan agenda yang rencananya akan diselenggarakan di SUGBK pada periode waktu tersebut dapat dialihkan ke Stadion Madya Senayan,” lanjutan isi surat.
Dikeathui, surat tersebut, ditandatangani oleh Muhammad Rofik Anwar, selaku Direktur Pembangunan dan Pengembangan Usaha.
Sebagai informasi, Sebanyak 45 negara yang terbagi dalam 10 grup di kualifikasi Piala Asia U20 2025. Skuad Timnas U20 Indonesia tergabung dalam Grup F.
Artikel Terkait
Cristiano Ronaldo Cetak Sejarah 1 Miliar Pengikut di Media Sosial, Jadi Atlet Terkaya Sejagad
Venezia Takluk dari AC Milan, Jay Idzes Trending di Media Sosial, Netizen Beri Komentar Kocak
Viral Pernyataan Kontroversi Mantan Dubes RI Peter Gontha Soal Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Ini Pembelaan PSSI dan Kebijakan FIFA
Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Proeses Naturalisasi Hampir Ramoung
Main di GBK, Ini Harga Tiket Laga Timnas U20 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U20 2025
BREAKING NEWS: Ini Daftar 30 Pemain Timnas U20 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U20 2025
Timnas U20 Indonesia Menuju Piala Asia U20 2025: Jadwal Kualifikasi, Pemain dan Harga Tiket Pertandingan!
PON Aceh-Sumut 2024 Disorot Publik Karena Penuh Masalah, Dito: Banyak Catatan dan Ketidaksempurnaan!
Intip 4 Masalah Penyelenggaraan PON Aceh-Sumut 2024, Masalah Infrastruktur hingga Keresahan Atlet
Menyelami Kontroversi di PON Aceh-Sumut 2024, Ini Perbandingan Anggaran dengan PON Papua 2020
Pekan Depan! Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Jadi WNI, Pengambilan Sumpah di Belanda
Kabar Terbaru Ranking FIFA! Timnas Indonesia Peringkat 129, Berpeluang Tambah Poin Lagi