Arahpublik.com – Perhelatan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Solo 2024, segera dimulai pada Minggu (6/10/2024). Para kontingen dari 35 provinsi pun mulai berdatangan.
Susuai jadwal, Peparnas 2024 berlangsung pada 6-13 Oktober 2024, dengan tuan rumah Solo Raya, Jawa Tengah (Jateng), meliputi Kota Solo, Kabupaten Sukoharjo, Boyolali dan Karanganyar.
Diperkirakan, Peparnas 2024 di Solo Raya, bakal diikuti 4.625 atlet dan ofisial, yang saat ini mulai berdatangan, jelang acara pembukaan pada hari Minggu lusa.
Baca Juga: Politisi PKB Rusdi Kirana Jabat Wakil Ketua MPR Periode 2024-2029: Berpolitik Bagi Saya Pengabdian
Pihak panitia Peparnas 2024 pun telah menyiapkan sejumlah armada angkutan bagi atlet dan ofisial selama penyelenggaraan multievent olahraga disabilitas terbesar di Indonesia itu.
Aspek keamanan dan keselamatan mendapat perhatian khusus dalam penyediaan angkutan. Seluruh armada yang digunakan dipastikan memenuhi standar Laik Fungsi Jalan.
Kadiv Wasdal Kantor Terminal Tipe A Tirtonadi, Sunardi, menekankan pentingnya pengecekan armada.
Dia mengatakan, alat transportasi harus memenuhi persyaratan laik keselamatan. Pihaknya juga telah melakukan pengecekan kendaraan atau Ram Check.
“Jadi, semua unit yang akan digunakan untuk pelayanan transportasi Peparnas XVII semuanya harus seusai laik keselamatan ataupun ram check-nya lolos,” ucap Sunardi, dikutip Jumat (4/10/2024).
“Di sini juga ada pendukung yang berasal dari Trans Jakarta. Armada ini juga akan mendukung kegiatan Peparnas XVII,” lanjutnya.
Sunardi memastikan, bahwa seluruh armada yang akan digunakan sebagai angkutan telah dinyatakan layak sebagai alat transportasi, khususnya bagi penyandang disabilitas pada Peparnas XVII ini.
“Bus-bus umum yang disewa atau dipakai untuk angkutan Peparnas XVII ini, semuanya kami melakukan Ram Check,” kata Sunardi.
Ia pun menegaskan, semua angkutan digunakan para atlet hingga ofisial harus layak.
Artikel Terkait
Tuan Rumah Peparnas 2024, Nana Sudjana Optimis Jateng Kembali Raih Juara Umum
Jelang Peparnas 2024, Pj Gubernur Jateng Suntik Semangat 373 Atlet Disabilitas: Semangat Terus Berkobar!
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana Tinjau Venue Peparnas 2024 di Solo Raya, Persiapan Capai 90 Persen
Sebagai Tuan Rumah Peparnas 2024, Pemprov Jateng Siapkan Tim Khusus Perkuat Panitia
Peparnas XVII 2024, Ini Sederet Fakta Menarik Jelang Pesta Olahraga Khusus Disabilitas di Solo Raya Jateng
Kirab Obor Peparnas 2024 dari Api Abadi Mrapen Dimulai, Pj Gubernur Jateng: Sebuah Tradisi, Simbol Pantang Menyerah
Peparnas 2024 di Jateng Diguyur Dana Rp290 Miliar, Menpora Dito Beri Pesan Penting kepada Penyelenggara
Kontingen Jateng Bidik Juara Umum Peparnas 2024 di Solo Raya, Nana Sudjana: Berjuang Semaksimal Mungkin
Jateng Siap Sukseskan Peparnas 2024, Segala Persiapan Hampir Rampung Jelang Pembukaaan Pesta Olahraga Nasional Disabilitas
Opening Ceremony Peparnas XVII Solo 2024, Begini Cara Dapat Tiket Gratis: Klik Tautan Dibawah ini!