• Minggu, 24 November 2024

Sejak 1960, Rodri Pemain Spanyol Pertama Raih Ballon d'Or: Penghargaan Ini Bukan untuk Saya!

- Selasa, 29 Oktober 2024 | 14:21 WIB
Potret Rodri raih penghargaan Ballon d’Or tahun 2024. (Foto: Instagram.com/@everythingrodri)
Potret Rodri raih penghargaan Ballon d’Or tahun 2024. (Foto: Instagram.com/@everythingrodri)

Baca Juga: Sejarah! Skuad Timnas Indonesia Semua Umur Lolos Piala Asia, Erick Thohir: Bukti Level Kita Sudah Naik

"Serta, untuk motivasi sebagai pemain gelandang untuk bisa memenanginya," sambungnya.

Diketahui, sejak 2016, pemenang Ballon d'Or dipilih lewat pemungutan suara oleh jurnalis dari setiap negara dalam 100 besar daftar peringkat FIFA.

Penilaian berdasarkan pencapaian pemain dalam satu musim, bukan satu tahun kalender.

Baca Juga: BRI Journalism 360: Usung Jurnalistik Berkualitas dan Berkelanjutan di Indonesia

Peran Rodri di Manchester City dan Timnas Spanyol

Sepanjang musim 2023/2024, sosok Rodri sangat penting dalam skuad Manchester City dalam mencapai gelar Juara Liga Inggris atau Premier League.

Sosok gelandang bertahan itu mampu memastikan setiap pertandingan tim Man City dalam merebut penguasaan bola dan mematahkan serangan lawan.

Baca Juga: Program Pemberdayaan BRI Sukses Bikin UMKM Klaster Usaha Manggis di Bali Perluas Jaringan Pemasaran

Besarnya pengaruh Rodri juga dapat dilihat dari catatan Manchester City yang tak pernah kalah di Premier League edisi 2023/2024, dengan 27 kemenangan dan 7 hasil imbang.

Saking krusialnya, absennya Rodri dalam tiga laga Manchester City membuat tim asuhan Pep Guardiola justru meraih kekalahan.

Hal yang sama juga di Timnas Spanyol. Rodri memegang peran penting sebagai pemimpin skuad La Furia Roja di Piala Eropa 2024.

Baca Juga: Pemberdayaan BRI Bikin Manis Bisnis Stroberi Melalui Klaster Mitra Bery

Terkhusus, sang kapten mampu menyatukan skuad Spanyol yang diisi gabungan pemain berpengalaman dan pemain muda.

Kepemimpinannya mampu menyatukan skuad La Furia Roja tampil apik di ajang Euro yang digelar di Jerman, pada Juli 2024.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: CBS Sports Golazo, Sportskeeda

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X