• Senin, 25 November 2024

Gak Kalah Telak, Ini Catatan Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang Sepanjang Kompetisi Asia: Ternyata Pernah Bantai 7-0

- Rabu, 6 November 2024 | 20:45 WIB
Potret Timnas Indonesia vs Timnas Jepang dalam laga fase grup AFC Asian Cup 2024, pada 24 Januari 2024.  (Foto: Dok. PSSI)
Potret Timnas Indonesia vs Timnas Jepang dalam laga fase grup AFC Asian Cup 2024, pada 24 Januari 2024. (Foto: Dok. PSSI)

Arahpublik.com -  Skuad Timnas Indonesia dijadwalkan menjamu lawan kuat Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Jumat (15/11/2024) mendatang.

Timnas Indonesia ditantang Jepang yang merupakan tim nasional paling produktif di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Sebagai pemuncak klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Jepang telah mengumpulkan 10 poin dalam empat pertandingan terakhir.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Pendiri TikTok yang Ternyata Dulunya Karyawan Biasa, Kini Masuk Daftar Orang Kaya di Dunia

Berbeda dengan Timnas Indonesia yang baru mengumpulkan 3 poin dari empat laga, dan berada di peringkat lima klasemen sementara Grup C.

Situasi tersebut tidak lantas memadamkan semangat Timnas Indonesia dibawah asuhan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong atau STY.

Para pendukung Garuda ingin pasukan STY mendapatkan poin dalam laga kontra Tim Samurai Biru hingga meringankan perjuangan Timnas Indonesa untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Bawa Line-Up Gila, South Outside Music Fest Bakal Guncang Semarang! Ada Endank Soekamti hingga SHA dan Remember of Today

Ya, selama bola masih bundar, segala sesuatunya masih mungkin terjadi. Timnas Indonesia diyakini bakal berjuang keras untuk memenuhi harapan pendukungnya.

Meski, masih ada 6 laga tersisa yang dapat dimaksimalkan Timnas Indonesia untuk finish di peringkat keempat Grup C sehingga bisa melaju ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Mari mengintip hasil dari empat pertandingan terakhir Timnas Indonesia dan Timnas Jepang dalam ajang Kualifikasi Babak Ketiga Piala Dunia 2026:

Baca Juga: Dewan Pers Apresiasi BRI Fellowship Journalism 2025 Guna Tingkatkan Kompetensi Jurnalis di Indonesia

Hasil Pertandingan Sementara Timnas Indonesia di Grup C

Timnas Indonesia hanya mampu meraih tiga hasil imbang dan satu kekalahan dalam empat laga terakhir mereka di Grup C, dan kini menempati peringkat ke-5.

  • Arab Saudi vs Indonesia (1-1)
  • Indonesia vs Australia (0-0)
  • Bahrain vs Indonesia (2-2)
  • China vs Indonesia (2-1)

Baca Juga: Warganet Tuding Denny Cagur Promosikan Judi Online, Begini Kaitan Sang Anggota DPR dengan Pegawai Komdigi yang Jadi Tersangka Kasus Judol!

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: 11 vs 11, Transfermarkt

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X