• Kamis, 21 November 2024

Kevin Diks Gabung Timnas Indonesia, Ini Komentar Jordi Amat, Sandy Walsh, Rizky Ridho dan Calvin Verdonk

- Rabu, 13 November 2024 | 15:15 WIB
Potret Kevin Diks berlatih dengan skuad Timnas Indonesia pada Selasa (12/11/2024). (Foto: PSSI)
Potret Kevin Diks berlatih dengan skuad Timnas Indonesia pada Selasa (12/11/2024). (Foto: PSSI)

 

Arahpublik.com - Pemain Timnas Indonesia menyambut dengan penuh semangat kehadiran Kevin Diks jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Diketahui, Kevin Diks dipastikan bermain bersama Timnas Indonesia melawan Jepang dan Arab Saudi dalam laga lanjutan grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kevin Diks akan memulai debutnya bersama Timnas Indonesia saat lawan Jepang pada matchday kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Prabowo Hadiri Undangan Makan Malam Menlu AS Antony Blinken, Tanyakan Solusi untuk Palestina

Laga Timnas Indonesia versus Jepang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Jumat (15/11/2024).

Empat hari berselang, Selasa (19/11/2024), Kevin Diks dan pemain Timnas Indonesia lainnya akan menghadapi Arab Saudi di SUGBK dalam laga keenam Grup C.

Kepastian bek FC Copenhagen tersebut bergabung dengan Timnas Indonesia diungkapkan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pada Senin (11/11/2024).

Baca Juga: Warganet Puji Prabowo Kenakan Jam Tangan 'Murah' saat Bertemu Presiden China Xi Jinping

"Alhamdulillah Kevin Diks akhirnya dipastikan dapat bermain memperkuat Timnas Indonesia saat Skuad Garuda menjamu Jepang 15 November 2024,” ucap Erick.

Lantas, bagaimana tanggapan para pemain Timnas Indonesia dengan bergabungnya Kevin Diks dalam bagian skuad Garuda? Begini komentar mereka.

Baca Juga: Pertemuan Prabowo dengan Presiden AS Joe Biden di Gedung Putih: Penguatan Kerja Sama hingga Bahas Situasi Gaza

Jordy Amat: Kevin Diks Pemain Luar Biasa

Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat mengakui bahwa Kevin Diks merupakan pemain hebat, sehingga bisa membantu tim.

“Dia (Kevin Diks) pemain yang luar biasa. Dia sangat ingin membantu kami,” dalam PSSI Media Day di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Selasa (12/11/2024).

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Konferensi Pers, PSSI

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X