Laga Pembuka Piala AFF 2024, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Akui Berat Lawan Myanmar

- Minggu, 8 Desember 2024 | 10:37 WIB
Potret Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong jelang laga lawan Myanmar di Piala AFF 2024. (Foto: Dok. PSSI)
Potret Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong jelang laga lawan Myanmar di Piala AFF 2024. (Foto: Dok. PSSI)

Arahpublik.com – Skuad Timnas Indonesia siap mengawali perjuangan di Piala AFF 2024 menghadapi Myanmar pada pertandingan perdana Grup B.

Laga pertama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 terasa berat. Pasalnya, skuad Garuda hanya menurunkan pemain U22 melawan pemain senior Myanmar.

Berdasarkan jadwal Piala AFF 2024 grup B, Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar pada Senin, (9/12/2024) di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar.

Baca Juga: Jelang HUT ke-129, BRI Borong Tujuh Penghargaan Ajang Top 100 CEO & The 200 Leader Future Forum 2024

Didominasi pemain U22, Timnas Indonesia diyakini bakal tampil impresif di Piala AFF 2024 melawan tim-tim senior dari negara ASEAN.

“Seperti yang kita ketahui, lawan menggunakan tim senior mereka, sedangkan kami membawa pemain U22,” ucap Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Oleh karena itu, Shin Tae-yong mengakui anak asuhannya akan memulai perjuangan berat di grup B Piala AFF 2024 kontra Myanmar.

Baca Juga: Teka-teki Partai Jokowi Usai Tidak PDIP Lagi, Gerindra atau Golkar?

Saat ini, para pemain Timnas Indonesia telah berada di Myanmar, dan telah memulai sesi latihan perdana pada Jumat (6/12/2024).

Shin Tae-yong mengatakan, bahwa laga melawan Myanmar akan menjadi tantangan berat bagi skuad Garuda.

"Karena kita akan melawan pemain timnas senior, jadi pastinya akan berat bagi kita,” ucap Pealtih asal Korea Selatan, dikutip Minggu (8/12/2024).

Baca Juga: Program Andalan Prabowo, Kapan Makan Bergizi Gratis Bagi Anak Sekolah Dimulai? Berikut Jadwal Selengkapnya!

Kendati demikian, ia tetap optimistis anak asuhannnya dapat tampil impresif di laga lawan Myanmar.

“Kami akan mempersiapkan tim dengan baik, dengan latihan organisasi yang terstruktur,” ucapnya.

Tidak hanya itu, Sihn Tae-yong juga mneyakini timnya bakal mencapai babak final pada Piala AFF 2024 kali ini.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: kitagaruda.id

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Piala AFF 2024

Minggu, 8 Desember 2024 | 12:14 WIB
X