Golden Star vs Thailand di Babak Final AFF 2024, Empat Sorotan Media Vietnam hingga Bawa-bawa Timnas Indonesia Soal Gol Kontroversial

- Selasa, 31 Desember 2024 | 19:01 WIB
Potret punggawa Timnas Vietnam yang bertemu Thailand di babak final AFF 2024.  ((Instagram.com/@rafaelson_10))
Potret punggawa Timnas Vietnam yang bertemu Thailand di babak final AFF 2024. ((Instagram.com/@rafaelson_10))

Agregat imbang bertahan hingga waktu normal habis dan pemenang harus dicari lewat perpanjangan waktu 2x15 menit dalam laga tersebut.

Petaka terjadi untuk skuad Filipina usai pemain pengganti Thailand, Mueanta berhasil mencetak gol penentu kemenangan Tim Gajah Perang pada menit ke-116 sehingga membuat skor agregat akhir, 4-3.

Baca Juga: Lima Fakta Dibalik Performa Timnas Indonesia yang Meningkat, Ada Kecerdikan Pelatih Fisik Shin Sang Gyu hingga Gaya Permainan STY

Berkaca dari hal itu, sejumlah media Vietnam menyoroti kemenangan kontroversial Thailand atas Filipina dalam leg kedua semifinal Piala AFF 2024.

Kemenangan dramatis yang membuat Thailand akan melawan Vietnam di babak final Piala AFF 2024, namun membuat penggemar Tim The Golden Star itu kesal sendiri. Berikut ini ulasan selengkapnya.

Gol Thailand yang Dianggap Kontroversial

Dilansir dari Soha VN, momen kontroversial itu terjadi pada gol pertama Thailand yang dicetak Peeradon Chamrasamee pada menit ke-37.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Masuk Deretan Pemain Bintang Muda Asia yang Patut Diperhatikan di 2025 Versi FIFA

Gol Chamrasamee tersebut bermula dari operan silang Seksan Ratree dari sisi kanan. Sebelum gol terjadi, para pemain Filipina bola sudah melewati garis gawang sebelum dioper Seksan.

Bola itu dioper Seksan ke tengah kotak penalti, kemudian menjadi kemelut dan diselesaikan Chamrasamee dengan tembakan kaki kanan.

“Gol kontroversial itu pun diakui, tim Thailand berhasil meraih tiket bertemu Vietnam setelah pertandingan yang menakjubkan,” begitu pernyataan Soha VN dalam artikel yang tayang pada Selasa(31/12/2024).

Baca Juga: Bercita-cita Bawa Ekonomi RI Melesat 8 Persen, Ini Tiga Gebrakan Prabowo di Tahun 2025!

Media Vietnam: Harusnya Wasit Cek VAR!

Media asal Vietnam lainnya, The Thao menyoroti kontroversial yang dicetak pemain Thailand, Chamrasamee itu lebih mendalam.

Dalam kesempatan berbeda, media itu menuding wasit di laga Thailand vs Filipina, Hiroyuki Kimura tidak mengecek dengan VAR terkait bola yang dianggap keluar lapangan itu.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: the thao, Soha VN

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X