Arahpublik.com - Lionel Messi CS dibantai 0-6 oleh tim Cristiano Ronaldo pada laga Al Nassr VS Inter Miami di Kingdom Arena, Riyadh, Arab Saudi, Jumat (2/2/2024).
Akan tetapi, skuad Al Nassr pada pertandingan ini bertarung tanpa Cristiano Ronaldo lantaran cedera.
Sedangkan bintang Inter Miami, Lionel Messi, sempat turun sebagai pengganti di menit ke-83.
Meski demikian, Al Nassr tetap unggul hingga pertandingan berakhir meski bermain tanpa bintang Ronaldo.
Baca Juga: Tanpa Cristiano Ronaldo, Al Nassr Gempur Messi Cs 6-0, Talisa Cetak Hattrick
Pada kesempatan itu, Talisca Anderson berkesempatan mencetak hattrick.
Pertandingan
Al Nassr tampak mendominasi pertandingan kontra Inter Miami tersebut.
Klub raksasa Arab Saudi itu unggul 3-0 atas klub Liga Amerika Serikat (MLS) tersebut.
Baru saja permainan dimulai, Al Nassr langsung memberikan kejutan.
Baca Juga: Bertemu Jokowi di Istana, Mahfud MD Resmi Mundur dari Jabatan Menko Polhukam
Tembakan Otavio berhasil melesat kencang ke gawang Inter Miami di menit ke-2.
Pada menit ke-10, AL Nassr berhasil menggandakan geunggulan usai serangan kombinasi distuntaskan dengan baik oleh Talisca.
Kemudian, terjadi kejutan di menit ke-12. Aymeric Laporte melakukan tembakan bebas dari wilayah Al Nassr. Bola pun masuk ke gawang dan mengejutkan kiper yang kala itu berdiri jauh dari gawang.
Namun, di menit ke-37, terjadi keributan yang dipicu tekel pemain Inter Miami kepada Talisca. Lantaran wasit tidak meniup peluit, Al Boushail kembali menekel pemain Inter Miami, Noah Allen.