olahraga

Jelang Upacara Pembukaan Peparnas XVII Solo 2024: Tiket Ludes dalam Waktu 24 Jam

Jumat, 4 Oktober 2024 | 09:00 WIB
Stadion Manahan Solo jadi venue upacara pembukaan Peparnas XVII Solo 2024. (Foto: PB Peparnas XVII/Yoma Times Suryadi)

Arahpublik.com - Ribuan tiket upacara pembukaan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Solo 2024 yang diumumkan melalui jalur kuis telah habis diserbu warga..

Diketahui, opening ceremony atau upacara pembukaan Peparnas 2024, akan berlangsung pada Minggu (6/10/2024), di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah (Jateng).

Rangkaian opening ceremony Peparnas 2024, akan dimulai dari pukul 15.00 WIB, baik di dalam maupun area luar Stadion Manahan.

Baca Juga: Satu Dekade Infrastruktur Transportasi Era Jokowi dengan Sederet Masalah: Sarang Pelecehan Seksual hingga Isu Kesehatan Masyarakat

Ketua Sub Bidang Upacara PB Peparnas XVII, Hasbi Ashshiddiqi, mengatakan, persiapan untuk menggelar acara spektakuler tersebut, dimulai sejak 28 September 2024.

Kini, kata dia, progres dari masa persiapan sudah mendekati angka 60 persen.

“Kita mulai loading di Stadion Manahan sejak 28 September 2024 lalu. Sekarang prosesnya sudah mendekati 60 persen,” ucap Hasbi, Rabu (2/10/2024) malam.

Baca Juga: Politisi PKB Rusdi Kirana Jabat Wakil Ketua MPR Periode 2024-2029: Berpolitik Bagi Saya Pengabdian

“Sesuai rencana untuk gladi kotor akan dilakukan tanggal 4 Oktober dan gladi bersih pada 5 Oktober,” lanjutnya.

Terkait pengisi acara pada upacar pembakaan Peparnas 2024, Hasbi, mengatakan, bakal dirilis pada Sabtu (5/10/2024).

“Ditunggu saja untuk para pengisi acara pembukaan Peparnas XVII. Ini akan menjadi kejutan,” ucapnya.

Baca Juga: Derap Pasukan Jaga Ketahanan Pangan Papua: Sebuah Ironi Ditengah Lahan Pertanian Melimpah Namun Kurang Produktivitas

Kendati pengisi acara belum diumumkan, ribuan tiket yang dibagikan lewat laman resmi PB Peparnas XVII sudah ludes.

Masyarakat mendapatkan tiket secara gratis setelah menjawab kuis dengan benar. Kuis tiket gratis tersebut berisi tiga pertanyaan seputar pelaksanaan Peparnas XVII.

"Antusiasmenya luar biasa sekali. Kami tidak menyangka hanya dalam waktu 24 jam, tiket yang dibuat langsung ludes,” ucap Hasbi.

Halaman:

Tags

Terkini